Liputan6.com, Budapest - BTS kembali memperlihatkan taringnya di ajang penghargaan internasional. Kali ini di MTV Europe Music Awards atau MTV EMA 2021.
Dilansir dari Soompi, Senin (15/11/2021), Jimin dkk. memborong paling banyak piala dalam ajang yang digelar di Budapest, Hungaria, Minggu (14/11/2021) waktu setempat.
Superstar K-Pop ini memenangkan empat piala dari seluruh kategori yang menominasikan mereka.
Advertisement
Baca Juga
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Best K-Pop
Piala yang dibawa pulang yakni untuk kategori Best Group, Best Pop, Biggest Fans, serta satu kategori baru, yakni Best K-Pop.
Untuk yang disebut terakhir, artis yang juga dinominasikan antara lain Lisa Blackpink, Monsta X, NCT 127, Rose Blackpink, dan Twice.
Advertisement
Aespa
Selain BTS, aespa juga membawa pulang piala untuk kategori Best Korean Act. Bintang Korea lain yang dinominasikan antara lain Cravity, Stayc, Weeekly, dan WEi.
Daftar Pemenang MTV EMA (1)
Berikut daftar sejumlah pemenang MTV EMA 2021, dilansir dari situs MTV:
Best Artist: Ed Sheeran
Best Pop: BTS
Best Song: Ed Sheeran, "Bad Habits"
Best Video: Lil Nas X, "Montero (Call Me By Your Name)"
Best Collaboration: Doja Cat ft. SZA, "Kiss Me More"
Best New: Saweetie
Best Electronic: David Guetta
Best Rock: Måneskin
Advertisement
Daftar Pemenang MTV EMA (2)
Best Alternative: Yungblud
Best Latin: Maluma
Best Hip Hop: Nicki Minaj
Best K-Pop: BTS
Best Group: BTS
Biggest Fans: BTS
Video for Good: Billie Eilish, "Your Power"
Best U.S. Act: Taylor Swift
Generation Change Award: Amir Ashour, Matthew Blaise, Sage Dolan-Sandrino, Erika Hilton, dan Viktória Radványi