Ternyata Janinnya Laki-laki, Nikita Willy Batal Beri Nama Inara untuk Anak Pertama

Kali pertama tahu hamil, Nikita Willy berburu nama dengan huruf depan I. Tercetuslah nama Inara.

oleh Wayan Diananto diperbarui 07 Des 2021, 16:00 WIB
Diterbitkan 07 Des 2021, 16:00 WIB
Nikita Willy. (Foto: Instagram @nikitawillyofficial94)
Nikita Willy. (Foto: Instagram @nikitawillyofficial94)

Liputan6.com, Jakarta Nikita Willy membeberkan perubahan perilaku Indra Priawan setelah tahu istrinya berbadan dua. Belakangan, Indra Priawan disebut lebih romantis dan makin sayang.

Saking romantis sang suami, bintang film Terlalu Tampan ingin hamil selamanya. “Aku bahkan merasa kayak i choose pregnant forever ha ha ha,” selorohnya lalu tertawa.

Nikita Willy mengaku terkesima dengan sikap suami yang memperlihatkan cinta lewat hal-hal sederhana. Salah satunya, rajin mengecup kening istri setiap malam sebelum tidur.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

Terkesan Cuek

Nikita Willy. (Foto: Dok. Instagram @nikitawillyofficial94)
Nikita Willy. (Foto: Dok. Instagram @nikitawillyofficial94)

“Indra itu bisa dibilang terkesan cuek, pada saat lagi hamil ini, kami setiap USG melihat ada anak di dalam, dia lebih sayang-sayang,” ujar Nikita Willy dalam video interviu di kanal YouTube Maia Al El Dul, Senin (6/12/2021).

“Hal kecil saja sih, setiap malam cium jidat, setiap hari memegang perut dan ngobrol sama perutku. Lebih sering mengajak nge-date, keluar untuk dinner, karena pengin anaknya dapat nutrisi yang bagus,” imbuhnya.

Inisial I

Nikita Willy.
Nikita Willy hamil anak pertama. Usia kandungannya kini 5 bulan. (Foto: Instagram @nikitawillyofficial94)

Kandungan Nikita Willy memasuki usia lima bulan. Bersama suami, bintang sinetron Cinta Buta dan Putri Yang Ditukar tengah menyiapkan mama. Nama depan anak mereka berinisial I.

“Jadi kita mau nanti semua anak inisialnya I. Tapi belum tahu namanya apa, pokoknya depannya I. Jadi kalau ada ide-ide tentang nama yang depannya I, bisa tulis di kolom komentar sini ha ha ha,” Nikita Willy membocorkan.

 

Nama Inara

Nikita Willy. (Foto: Dok. Instagram @nikitawillyofficial94)
Nikita Willy. (Foto: Dok. Instagram @nikitawillyofficial94)

Kali pertama tahu hamil, Nikita Willy membayangkan punya anak perempuan. Ia lantas menyurvei nama anak berinisial I. Lalu, pelantun “Kutetap Menanti” menemuka sebuah nama indah.

“Inara, artinya kayak seorang putri (kiriman Tuhan) yang menerangi kegelapan,” ia membocorkan. Empat bulan kemudian, lewat pemeriksaan USG, barulah Nikita Willy tahu janinnya laki-laki. 

Agak Bossy

Nikita Willy. (Foto: Dok. Instagram @nikitawillyofficial94)
Nikita Willy. (Foto: Dok. Instagram @nikitawillyofficial94)

Walhasil, nama Inara disimpan. Kini keduanya berburu nama baru dengan huruf depan I. Terkait romantika berumah tangga, ia mengaku tak 100 persen mulus. Ada satu sikap suami yang kadang bikin Nikita Willy kesal, yakni agak bossy.

“Mungkin karena aku dari dulu selalu kerja, hidup sendiri sama asisten-asisten jadi merasa aku bosnya. Lalu sekarang ada bos baru kayak: Aduh, ternyata aku harus lebih menunduk sama dia gitu lo. Ha ha ha,” pungkasnya seraya tertawa.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya