Desainer Nina Nugroho Dapat Pesan Khusus dari Menteri Sandiaga Uno, Apa Isinya?

Desainer Nina Nugroho dan Sandiaga Uno hadir dalam acara Evapora Talks 35 yang digelar pekan ini. Nina dapat pesan khusus dari sang menteri.

oleh Wayan Diananto diperbarui 21 Jan 2022, 06:00 WIB
Diterbitkan 21 Jan 2022, 06:00 WIB
Nina Nugroho. (Foto: Koleksi Pribadi Nina Nugroho)
Nina Nugroho. (Foto: Koleksi Pribadi Nina Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Uno, mengirim pesan khusus kepada desainer Nina Nugroho. Pesan ini disampaikannya saat jadi pembicara dalam Evapora Talks 35 Bersama Mas Menteri Sandiaga Salahudin Uno dan Coach Dr. Indrawan Nugroho.

Dalam gelar wicara via Zoom, Kamis (20/1/2022) itu, Sandiaga Uno memprediksi wajah industri fashion akan terus menggeliat di tengah merebaknya varian Omicron. Geliat ini bertumpu pada tiga pilar. Pertama, busana muslim yang berkembang secara eksponensial.

Tak hanya baju perempuan tapi juga laki-laki. Kedua, fashion yang bertransformasi ke arah sustainability atau bahan ramah lingkungan namun tetap enak dipakai. Ketiga, digitalisasi akan jadi unstoppable global trend. Industri mode akan merebak dari produksi hingga distribusi.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

Pesan Sandiaga

Sandiaga Uno. (Foto: Dok. Instagram @sandiuno)
Sandiaga Uno. (Foto: Dok. Instagram @sandiuno)

“Ia tidak berhenti di pembayaran lewat digital, feedback pelanggan termasuk ulasan produk pun disampaikan lewat jalur digital. Ini menarik karena Indonesia masih banyak mengimpor produk fashion. Mbak Nina Nugroho harus mengambil peluang ini,” kata Sandiaga Uno.

“Masa terus mengimpor sementara kita punya talenta dan kemampuan menciptakan produk kelas dunia? Fesyen yang di posisi kedua setelah kriya akan menyalip jadi nomor satu dari segi ekspor. Kebutuhan dalam negeri akan makin banyak dipasok karya anak bangsa,” pesannya.

 

Banyak Pembelajaran

Nina Nugroho.
Desainer Nina Nugroho. (Foto: Koleksi Pribadi Nina Nugroho)

Merespons pesan khusus Sang Menteri, Nina Nugroho dalam sesi wawancara khusus dengan Showbiz Liputan6.com menyambut hangat. Ia optimistis wajah industri seni termasuk mode sepanjang 2022 akan lebih semringah sekaligus siap melawan gelombang varian Omicron.

“Banyak pembelajaran yang melahirkan daya adaptasi kemudian bergerak ke inovasi lalu kolaborasi dalam industri fashion Tanah air. Dibarengi tren sustainable fashion yang seiring dengan napas kondisi saat ini,” Nina Nugroho membeberkan.

 

3 Hal

Sandiaga Uno. (Foto: Dok. Instagram @sandiuno)
Sandiaga Uno. (Foto: Dok. Instagram @sandiuno)

Lonjakan varian Omicron diharapkan menjadi second trigger untuk perubahan eksponensial ke arah digitalisasi yang dilakukan pelaku industri mode Tanah air. Di sisi lain, para desainer mesti menyiapkan beberapa hal untuk melawan gelombang varian Omicron.

“Setidaknya ada tiga hal: adaptasi, inovasi dan kolaborasi,” ujarnya. Dalam kesempatan itu, Nina Nugroho menyetujui pendapat yang menyebut UMKM pihak yang mampu bertahan di tengah wabah dan berperan besar dalam pemulihan ekonomi pasca-pandemi.

 

Ekosistem Asli Indonesia

Nina Nugroho
Desainer Nina Nugroho. (Foto: Koleksi Pribadi Nina Nugroho)

“UMKM memiliki ekosistem asli Indonesia, hulu ke hilir, sebagian besar proses bergeraknya mandiri. UMKM memiliki kemampuan agility tinggi, sehingga cepat beradaptasi dan bangkit berkontribusi kepada pemulihan ekonomi negara,” Nina Nugroho memaparkan.

Ia sendiri punya sejumlah rencana untuk menyemarakkan industri mode tahun ini. “Ramadan 2022 misalnya, sister brand Nina Nugroho, esensia by Nina Nugroho, akan melaunching busana simple dan nyaman dengan warna monogram untuk koleksi Hari Raya,” pungkasnya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya