Momen Acha Septriasa Silaturahmi ke Rumah Irwansyah dan Zaskia Sungkar Jadi Sorotan

Lihat momen kebersamaan Acha Septriasa dengan Irwansyah dan Zaskia Sungkar.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 23 Jan 2022, 19:30 WIB
Diterbitkan 23 Jan 2022, 19:30 WIB
Acha Septriasa
[Foto: Instagram Irwansyah]

Liputan6.com, Jakarta - Acha Septriasa sudah bertahun-tahun menetap di Australia bersama suami dan anak semata wayangnya, Brie. Kini, dia pulang ke Tanah Air.

Saat berada di Indonesia, Acha Septriasa mengunjungi rekan-rekannya, termasuk Irwansyah, yang juga dikenal sebagai mantan kekasihnya.

Melalui akun Instagram terverifikasinya, Irwansyah pun memperlihatkan momen saat Acha Septriasa bersilaturahmi ke rumahnya. Dia mengajak sang buah hati.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tamu Jauh

Irwansyah
[Foto: Instagram Irwansyah]

"MasyaAllah kedatangannnnn............ Tamu dr jauh," tulis Irwansyah sebagai keterangan, Sabtu (22/1/2022).

Dalam fotonya, terlihat Zaskia Sungkar memangku Brie, sementara Acha Spetriasa memangku Ukkasya Muhammad Syahki. Momen tersebut terlihat sangat hangat.

Keakraban

Acha Septriasa
[Foto: Instagram Acha Septriasa]

Tak hanya Irwansyah, Acha juga memamerkan momen pertemuan mereka. Dia mengunggah momen keakraban bersama Irwansyah dan istrinya. "Brie feat. Ukkasya," tulisnya.

Unggahan ini tak luput dari perhatian warganet. Mereka mengingat kembali chemistry Acha dan Irwan dalam film Heart yang sukses di tahun 2006.

Nostalgia

"My heart... ku ukir nama kita berdua disni syurga kita ..hahaa," kata salah satu warganet.

"Disinii, kau dan akuuuu," tambah warganet lain.

"Alhamdulilah...terjalin tali silaturahmi amiin," warganet lainnya menimpali.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya