Mengupas Akting Ganjar Pranowo dalam 2 Film, Kocak di Yowis Ben 3 dan Serius di Sang Prawira

Di luar konteks isu penolakan timnas Israel dan Piala Dunia U-20 2023 batal di Indonesia, Ganjar Pranowo termasuk salah satu pejabat yang berkesempatan menunjukkan bakat akting dalam film bioskop.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 05 Apr 2023, 19:02 WIB
Diterbitkan 05 Apr 2023, 19:02 WIB
Cameo Ganjar Pranowo di Yowis Ben 3
Ganjar Pranowo saat mendapat peran cameo di film Yowis Ben 3. (Netflix Indonesia)

Liputan6.com, Jakarta Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kini tengah menjadi perbincangan publik karena keputusannya yang mengundang kontroversi. Pasalnya, beberapa waktu lalu Ganjar Pranowo melontarkan protesnya terhadap kedatangan timnas Israel di Indonesia untuk berlaga di Piala Dunia U-20 2023 yang sedianya dilaksanakan pada 20 Mei-11 Juni 2023.

Setelah FIFA mencabut hak Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, sejumlah pihak menjadi sasaran protes para pecinta sepak bola di Tanah Air, termasuk Ganjar Pranowo. Kekesalan sejumlah masyarakat lantaran Piala Dunia U-20 batal di Indonesia, dilontarkan melalui media sosial.

Ganjar Pranowo pun sempat tampil secara eksklusif dalam program Mata Najwa, menjelaskan soal polemik yang melandanya. Sang Gubernur Jawa Tengah juga tak mempermasalahkan protes-protes yang hingga kini masih ditujukan kepada dirinya.

Di luar konteks Piala Dunia U-20, Ganjar Pranowo sebenarnya termasuk dalam salah satu tokoh publik sekaligus pejabat yang terbilang santai. Bahkan, ia pernah dua kali berkesempatan menunjukkan bakat akting saat tampil dalam film bioskop.

Dua film tersebut adalah Yowis Ben 3 dan Sang Prawira. Menariknya, akting Ganjar Pranowo dalam dua film tersebut terkesan berbanding terbalik, Di satu film serius, sementara dalam film lainnya terkesan kocak. Seperti apa? Berikut selengkapnya.

Penampilan Kocak Ganjar Pranowo di Yowis Ben 3

Cameo Ganjar Pranowo di Yowis Ben 3
Ganjar Pranowo saat mendapat peran cameo di film Yowis Ben 3. (Netflix Indonesia)

Dalam Yowis Ben 3 yang dirilis pada November 2021, dikisahkan empat karakter utamanya, Bayu (Bayu Skak), Doni (Joshua Suherman), Nando (Brandon Salim), dan Yayan (Tutus Thomson), hendak bersiap tampil sebagai band penghibur bernama Yowis Ben di salah satu acara.

Namun, bangku Doni diisi oleh seorang bapak-bapak berambut putih yang ternyata dimainkan oleh Ganjar Pranowo. Si bapak pun mengaku sebagai salah satu penampil acara itu. Dialog kocak dalam bahasa Jawa pun terlontar antara kedua belah pihak.

"Aku mau mengisi acara panggung band ini... Kalian siapa? Band apa? Band enggak jelas," begitu dialog awal yang dilontarkan Ganjar dalam bahasa Jawa, mengutip kanal YouTube Netflix Indonesia.

"Aku mau manggung, nyari duit," katanya sebelum adegan tersebut berakhir.

Setelah Yowis Ben naik ke atas panggung, terungkaplah bahwa Ganjar hanya menjadi MC untuk panggung tersebut.

Sebelum Yowis Ben tampil, Ganjar Pranowo sempat melontarkan dialog yang tak terduga.

"Sebentar, kamu band dari Jawa Timur kan? Awas lo, main yang bagus, c*k!" celetuk Ganjar.

Ganjar Pranowo Mendukung Peluncuran Film Yowis Ben 3

Ganjar Pranowo dan Pemain Yowis Ben 3
Ganjar Pranowo saat bersama para pemain Yowis Ben 3. (YouTube Ganjar Pranowo)

Meskipun dalam film Yowis Ben 3, karakter yang diperankan Ganjar Pranowo terkesan meremahkan Yowis Ben, sang Gubernur Jawa Tengah aslinya sangat mendukung peluncuran film ini.

Hal itu terlihat melalui pernyataan sang gubernur yang disampaikan melalui acara nonton bareng para artisnya. Videonya diunggah melalui vlog di kanal YouTube Ganjar Pranowo pada Desember 2021 lalu.

"Ini lagi nonton Yowis Ben 3 bersama para artisnya. Filmnya menarik, lucu, dan yang menarik, langsung berhenti karena ternyata akan diputar lagi serial berikutnya," ujar Ganjar kala itu, dengan nada antusias.

"Beberapa hari lagi, karya anak bangsa, kita bisa nonton film Indonesia dari anak-anak kreatif. Menariknya, banyak pesan persatuan, perdamaian, lucu-lucu, dan banyak kearifan lokal yang ditampilkan," kata Ganjar.

 

Penampilan Serius Ganjar Pranowo di Sang Prawira

Ganjar Pranowo di Film Sang Prawira
Ganjar Pranowo syuting film Sang Prawira. (YouTube Humas Jateng)

Sementara itu, film Sang Prawira yang rilis pada pada November 2019 lalu, mengisahkan perjalanan seorang anak bangsa bernama Horas (Adityo ACP), untuk mewujudkan cita-citanya sebagai abdi negara. Horas adalahpemuda dari keluarga yang sederhana dan bercita-cita untuk menjadi seorang polisi.

Di tengah film, tak terduga muncul cameo Ganjar Pranowo, sebagai karakter yang tak mendapat porsi besar namun cukup penting.

Dalam film ini, Ganjar memerankan seorang perwira kepolisian berpangkat Kombes. Kapasitasnya dalam film ini adalah sebagai Dosen Akpol yang mengajar mata kuliah Pancasila.

Di film ini, Ganjar Pranowo menjelaskan perihal tiga syarat agar Indonesia menjadi negara yang dominan, yaitu punya sumber daya alam (SDA), punya rakyat yang banyak, serta wilayah yang luas dan besar.

 

Alasan Ganjar Pranowo Main Film Sang Prawira

Ganjar Pranowo di Film Sang Prawira
Ganjar Pranowo setelah syuting film Sang Prawira. (YouTube Humas Jateng)

Dalam pernyataannya yang juga bertepatan dengan Dirgahayu Polri ke-73 itu, Ganjar Pranowo mengungkapkan kesediaannya memerankan karakter seorang Kombes Pol (Komisaris Besar Polisi).

Rupanya, Ganjar tertarik dengan permintaan sang sutradara, Ponti Gea, agar ia memerankan seorang kombes sekaligus dosen di film Sang Prawira.

Ganjar juga mengisyaratkan keunikan Sang Prawira lantaran film ini diproduksi Polda Sumut namun Gubernur Jawa Tengah yang memerankan dosen di salah satu Akpol.

"Dari Polda Sumut, membuat acara ini, Gubernur Jawa Tengah menjadi dosen, itulah cara kita bekerja sama, itulah cara kita mencintai Indonesia. Tonton semua ya, ada saya di situ," ujar Ganjar Pranowo sambil berseragam polisi di antara para Taruna Akpol Semarang serta dihadiri Ponti Gea, mengutip dari kanal YouTube Humas Jateng.

infografis perfilman indonesia
Jumlah produksi film Indonesia, berapa banyak? (Liputan6.com/Trie yas)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya