Arti Hari Pahlawan Bagi Putri Widhiasari, Puteri Remaja Indonesia Budaya 2023

Menurut Putri, Hari Pahlawan adalah momen penting di mana kita harus merenung dan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang dan berkorban untuk bangsa.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 11 Nov 2023, 18:32 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2023, 05:20 WIB
Putri Widhiasari
Putri Widhiasari, Puteri Remaja Indonesia Budaya 2023. (instagram.com/putriwidhia_)

Liputan6.com, Jakarta Pada 10 November, Indonesia memperingati Hari Pahlawan sebagai wujud penghormatan terhadap jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang demi bangsa. Salah satu finalis Puteri Remaja Indonesia 2023, Putri Widhiasari, juga turut memberikan pandangannya tentang arti Hari Pahlawan.

Menurut Putri, Hari Pahlawan adalah momen penting di mana kita harus merenung dan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang dan berkorban.

“Menurut saya Hari Pahlawan merupakan hari di mana kita harus memperingati jasa para pahlawan kita yang sudah berjuang untuk bangsa kita,” kata Putri Widhiasari saat ditemui baru-baru ini.

 

Perayaan

Putri Widhiasari.
Putri Widhiasari.

Putri ikut memperingati Hari Pahlawan dengan menghadiri upacara bendera dan melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan. Hal ini dilakukannya sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan.

“Tahun lalu, di mana kita mengadakan upacara bendera, ada banyak juga yang ziarah ke Taman Makam Pahlawan untuk mengenang jasa-jasa mereka,” ungkap pemilik akun Instagram @putriwidhia_ ini.

 

Pahlawan Bagi Putri

Putri Widhiasari.
Putri Widhiasari.

Selain Pahlawan Nasional, Putri juga berbagi mengenai sosok Pahlawan dalam kehidupannya.  Baginya, pahlawan bukan hanya mereka yang berjuang di medan perang, tetapi juga mereka yang dapat memberikan inspirasi untuk menjadi pribadi yang lebih baik, termasuk orang tua.

"Bagi saya, pahlawan adalah orang yang dapat menginspirasi saya untuk menjadi lebih baik, yaitu orang tua saya. Mereka selalu memberikan motivasi agar saya menjadi versi terbaik dari diri saya sendiri," ungkap Putri dengan penuh rasa hormat.

 

Dukungan

Tidak hanya memberikan dukungan moril, orang tua Putri juga memberikan dukungan nyata dengan memberikan kasih sayang dan perhatian.

“Dukungan yang mereka berikan banyak sekali, salah satunya adalah ketika mereka memberikan kasih sayang mereka kepada saya seperti memberikan sesuatu yang saya sukai,” tutupnya.

Infografis Journal
Infografis 10 Daftar Pahlawan Nasional Perempuan di Indonesia. (Liputan6.com/Tri Yasnie)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya