Profil dr. Gyan Riasty, Dokter Kecantikan Terpercaya Wulan Guritno, Shaloom, dan Artis Lainnya

Wulan Guritno dan putrinya, Shaloom Razade, adalah beberapa selebriti yang rutin menjalani perawatan di bawah penanganan langsung dr. Gyan.

oleh Aditia Saputra diperbarui 28 Agu 2024, 13:08 WIB
Diterbitkan 27 Agu 2024, 14:20 WIB
dr. Gyan Riasty dan Wulan Guritno
dr. Gyan Riasty dan Wulan Guritno

Liputan6.com, Jakarta Perawatan kecantikan telah menjadi kebutuhan utama bagi banyak wanita, terutama bagi para selebriti yang selalu dituntut untuk tampil sempurna di depan publik. Di Indonesia, banyak artis yang mempercayakan perawatan kulit dan penampilan mereka pada klinik-klinik kecantikan ternama.  

Salah satu nama yang dikenal dalam dunia kecantikan adalah dr. Gyan Riasty, yang akrab disapa dr. Gyan atau dr. G. Beliau adalah pemilik Audia Skincare, klinik kecantikan yang berlokasi di Bintaro, Tangerang Selatan, dan Meruya, Jakarta Barat.

Wulan Guritno dan putrinya, Shaloom Razade, adalah beberapa selebriti yang rutin menjalani perawatan di bawah penanganan langsung dr. Gyan. Selain mereka, nama-nama seperti Carmela Van Der Kruk, Amanda Soekasah, Janna Joesoef, dan Diah Ayu Lestari (Putri Favorit 2019) juga termasuk dalam daftar klien setianya.

Dr. Gyan telah menekuni dunia kecantikan selama hampir 14 tahun. Berasal dari keluarga dokter, ia memulai kariernya sebagai dokter umum sebelum akhirnya memutuskan untuk mendalami bidang kecantikan. 

"Keluarga saya semua dokter. Saya sendiri awalnya dokter umum, tapi karena dari kecil hobi mempercantik diri, saya akhirnya mengambil studi khusus untuk kecantikan. Setelah menyelesaikan pendidikan, saya mendapatkan sertifikat untuk membuka klinik kecantikan sendiri," ungkap dr. Gyan pada Senin (26/8/2024).

 

Prosedur yang Ditetapkan

dr. Gyan Riasty
dr. Gyan Riasty

Dalam praktiknya, dr. Gyan selalu berpegang pada prosedur yang telah ditetapkan dan berusaha menjaga keindahan alami dari setiap pasiennya. Hal ini terutama terlihat dalam perawatan yang diberikan kepada Wulan Guritno, yang kecantikannya dijaga agar tetap terlihat alami dan segar.  

"Mba Wulan sudah cantik dari sananya, jadi tugas saya hanya menjaga dan merawat kecantikan yang sudah ada. Kulitnya pun terlihat kencang karena perawatan yang kami lakukan secara alami," ujar dr. Gyan.

 

Menurunkan Berat Badan

dr. Gyan Riasty dan Wulan Guritno
dr. Gyan Riasty dan Wulan Guritno

Salah satu proyek terbaru dr. Gyan adalah membantu Shaloom Razade, putri Wulan Guritno, yang tengah bersiap untuk peran dalam sebuah film layar lebar. Untuk keperluan tersebut, Shaloom harus menurunkan berat badannya secara signifikan. Dalam waktu dua minggu, Shaloom berhasil menurunkan berat badannya hingga 8 kilogram. Namun, dr. Gyan menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan elastisitas kulit selama proses penurunan berat badan tersebut.  

"Ketika Shaloom turun 8 kilogram dalam dua minggu, kami sangat memperhatikan kulitnya agar tidak terlihat kendur. Kami benar-benar menjaga penampilannya agar tetap sehat dan terlihat alami," jelas dr. Gyan.

Shaloom pun mengakui peran besar dr. Gyan dalam membantu dirinya mencapai penampilan yang diinginkan. "Mama mengenalkan aku pada dr. Gyan, dan ternyata asyik banget bisa berdiskusi dengan beliau. Aku mengikuti program dari dr. Gyan hingga berat badanku benar-benar turun," ungkap Shaloom.

 

Pentingnya Olahraga

Selain perawatan khusus, dr. Gyan juga menekankan pentingnya olahraga dalam program penurunan berat badan. Menurutnya, Shaloom yang rajin berolahraga sangat membantu proses penurunan berat badannya. "Saya senang sekali bisa merawat dan menjaga penampilan Shaloom. Dengan olahraga yang rajin, program penurunan berat badannya menjadi lebih efektif," tutup dr. Gyan. 

Dr. Gyan, dengan pengalaman dan keahliannya, terus menjadi pilihan utama bagi banyak selebriti Indonesia yang ingin menjaga penampilan mereka tetap prima di tengah tuntutan karier yang tinggi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya