Intip Kekayaan Mahfud MD dan Ida Fauziyah, Menteri Asal Jawa Timur

Terdapat beberapa menteri yang berasal Jawa Timur. Menteri tersebut diantaranya Mahfud MD dan Ida Fauziyah. Berikut ini adalah catatan kekayaan dari Mahfud MD dan Ida Fauziyah

oleh Liputan Enam diperbarui 23 Okt 2019, 13:34 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2019, 13:34 WIB
Sambil Lesehan, Jokowi Kenalkan Menteri Kabinet Indonesia Maju
Presiden Joko Widodo atau Jokowi (tengah) didampingi Wakil Presiden Ma'ruf Amin memperkenalkan para menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/10/2019). Kabinet Indonesia Maju akan membantu Jokowi-Ma'ruf pada periode 2019-2024. (Liputan6.com/AnggaYuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi mengumumkan dan melantik menteri dan pembantunya yang lain dalam Kabinet Indonesia Maju. Pelantikan itu dilaksanakan di Istana Kepresidenan pada Rabu (23/10/2019).

Ada 38 menteri dan kepala lembaga yang diumumkan untuk Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024. Dalam pengumumannya tersebut, Jokowi memaparkan pula jabatan serta tugas dari para menteri.Terdapat beberapa menteri yang berasal Jawa Timur. Menteri tersebut di antaranya Mahfud MD dan Ida Fauziyah.

Nama Mahfud MD tak asing lagi di kancah bidang hukum dan politik nasional. Sebelumnya Mahfud MD pernah disebut-sebut menjadi cawapres pendamping Jokowi di Pemilihan Presiden 2019. Namun, keputusan mendadak berubah di detik-detik akhir pengumuman cawapres di Restoran Plataran Menterng Jakarta.

Sebelum digadang-gadang menjadi wapres, Mahfud MD pernah menjabat sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia pada 2008-2013. Ia juga ditunjuk menjadi Anggota Dewan Pengaruh Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila pada 2017-2018. Selain itu, juga Anggota Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila pada 2018.

Di pemerintahan kedua Joko Widodo (Jokowi), Mahfud MD ditunjuk menjadi Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam). Mahfud MD. Ia akan mengemban tugas berkaitan dengan hukum, korupsi dan lainnya.

Sementara itu, Ida Fauziah tercatat telah lima kali terpilih jadi anggota DPR sejak 1999-2019. Ia berasal dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mewakili Jawa Timur. Ida juga sempat menjadi Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah dalam Pemilihan Gubernur 2018 mendampingi Sudirman Said. Akan tetapi, gagal.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Ida Fauziyah sebagai Menteri Ketenagakerjaan.  "Ibu Ida Fauziah, Menteri Tenaga Kerja yang akan urus kemitraan, pendidikan meningkatkan kapasitas kerja, dan kerja migran di bawah ibu Ida," ujar Jokowi. 

Ingin tahu catatan nilai kekayaan dari Mahfud MD dan Ida Fauziyah yang dikutip dari sejumlah sumber:

1. Mahfud MD

Mahfud MD terpilih menjadi Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopulhukam). Pria kelahiran Sampang, Madura, Jawa Timur ini terpilih untuk mengemban tugas di bidang hukum, korupsi, dan lainnya untuk periode 2019-2024. 

Mengutip informasi dari Antara, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) memiliki total kekayaan Rp 15.063.958.397 dan 104.615 dolar AS. 

Berdasarkan pengumuman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada situs https://elhkpn.kpk.go.id, Mahfud terakhir melaporkan harta kekayaannya pada 1 April 2013 atas perubahan atas LHPKN yang dilaporkan sebelumnya pada 25 April 2011 dengan jabatan sebagai mantan Ketua MK.

Mahfud mempunyai harta tidak bergerak berupa 14 tanah dan bangunan senilai Rp 4.260.434.000 yang tersebar di Kabupaten Sleman, Kota Jakarta Selatan, dan Kabupaten Pamekasan. Selain itu, Mahfud juga memiliki harta bergerak berupa lima kendaraan roda empat dan satu kendaraan roda dua dengan jumlah total Rp 777 juta. 

Ia juga tercatat memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp 73,2 juta serta giro dan setara kas lainnya senilai Rp 9.953.324.397 dan USD 104.615. Dengan demikian total harta kekayaan Mahfud senilai Rp 15.063.958.397 dan USD 104.615.

 

 

*** Dapatkan pulsa gratis senilai jutaan rupiah dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Kekayaan Ida Fauziyah

Struktur Kepengurusan DPP PKB Periode 2019-2024
Wakil Ketum Kesra dan Perekonomian DPP PKB, Ida Fauziyah memberi keterangan pers terkait struktur kepengurusan baru Pengurus Pusat PKB tahun 2019 - 2024 di Jakarta, Senin (26/8/2019). Hasil Muktamar Bali kembali mengukuhkan Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum PKB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

2. Ida Fauziyah 

Ida Fauziyah ditunjuk menjadi Menteri Tenaga Kerja dalam Kabinet Jokowi – Ma’ruf Amin. Ia merupakan perempuan kelahiran Mojokerto, 16 Juli 1969 yang adalah politikus PKB. 

Mengutip laman elhkpn.kpk.go.id, Ida Fauziyah tercatat memiliki harta sebesar Rp 19.896.950.728. Jumlah ini Ida laporkan pada 10 Januari 2018 saat mencalonkan diri menjadi Calon Gubernur Jawa Tengah. 

Ida Fauziyah memiliki tanah dan bangunan senilai Rp 10.485.000.000. Tanah tersebut tersebar di Mojokerto, Banjarnegara dan Jakarta Selatan. 

Selain itu, Ia juga memiliki alat transportasi dan mesin senilai Rp 622.000.000 yang terdiri dari mobil Velvirre, Mitsubishi Pajero Sport serta 2 motor Yamaha. Ida Fauziyah memiliki harta bergerak sebesar Rp 194.000.000 dan kas serta setara kas senilai Rp 8.595.950.728.

Selain itu, Ida juga tercatat tidak memiliki hutang.

(Kezia Priscilla - Mahasiswa UMN)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya