Liputan6.com, Jakarta - Apple sudah memamerkan pembaruan sistem operasi mobile iOS buatannya di acara Worldwide Developer Conference (WWDC). Bersamaan dengan iOS 8 Beta, perusahaan itu telah menyiapkan aplikasi bernama Health app yang bakal menjadi bagian dari platform mobile Apple tersebut.Â
Layaknya aplikasi kesehatan lainnya, Health dilengkapi fitur penghitung langkah yang akan mendeteksi gerakan yang dilakukan oleh penggunanya. Satu fitur baru yang sangat penting di aplikasi ini ialah pendeteksi asupan kafein yang dikonsumsi pengguna iOS 8.
Fitur deteksi kafein itu tentu akan sangat berguna bagi banyak orang yang terbiasa mengkonsumsi cola ataupun kopi. Pekerja kreatif seperti desainer, wartawan maupun pengembang aplikasi adalah sebagian orang yang biasa mengkonsumsi kafein untuk membantunya bekerja.
Dikutip dari Phone Arena, iPhone 5S sebenarnya sudah mampu berfungsi sebagai detektor kebugaran penggunanya. Hal itu disebabkan handset ini sudah dibenami dengan komponen M7 motion co-processor.
Apple dikabarkan akan membuat iWatch yang juga akan berfungsi sebagai pendeteksi aktivitas dan kesehatan. Perangkat teknologi terpakai besutan Apple itu bahkan akan diberikan kemampuan menangkap informasi kesehatan dari mulai penghitung langkah, penghitung kafein hingga kadar gula darah.
Kemampuan penghitung glukosa itu akan membuat para pengguna iWatch penderita diabetes mengontrol kondisi gula darahnya sebelum menyuntikkan insulin yang merupakan salah satu kebutuhan kesehatannya. iWatch diprediksi akan meluncur di pasaran akhir tahun ini.
iOS 8 Akan Dilengkapi Fitur Penghitung Kafein
Sistem operasi mobile iOS 8 kabarnya akan dilengkapi dengan fitur penghitung konsumsi kafein
Diperbarui 12 Jul 2014, 10:33 WIBDiterbitkan 12 Jul 2014, 10:33 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mendorong Pertumbuhan UMKM Lokal Melalui Kemudahan Akses Pembayaran Digital
Warna Kucing dan Mitosnya, Lebih dari Sekadar Lucu
Polisi Amankan Jukir Liar di Tanah Abang yang Patok Tarif Rp60 Ribu
Inter Milan Ungguli Barcelona dalam Perburuan Striker Ganas Kanada
Pengusaha Mebel Cirebon Merana Akibat Kebijakan Tarif Trump, Ini Permintaan HIMKI kepada Pemerintah
Mantan Kades Jadi Buronan Polisi Indragiri Hilir, Larikan Dana Desa Rp1,3 Miliar
Pentingnya USG Kehamilan untuk Memantau Kesehatan Ibu dan Janin
10 Tips Cepat Tidur yang Terbukti Efektif untuk Kualitas Tidur Lebih Baik
7 Jenis Ikan yang Dipercaya Bawa Hoki, Mitos atau Fakta?
7 Orang Diduga Mata Elang Ditangkap di Cileunyi Bandung, 25 Motor Disita
Arogan Minta Paksa Saldo DANA Gratis hingga Viral, Pria di Medan Tertunduk Lesu Ditangkap Polisi
Final Four PLN Mobile Proliga 2025 Dibuka Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Electric PLN, Duel 2 Peraih Medali Emas Olimpiade