Liputan6.com, Jakarta - Jika sebelumnya ada seorang wanita yang memasang iklan online untuk mencari pria yang menghamilinya. Kali ini ada seorang gadis asal Rumania yang berburu pria untuk menghamilinya via Facebook.
Bahkan, gadis yang diketahui bernama Adelina Albu itu mengiming-imingi sejumlah uang yang cukup besar yaitu 500 euro atau sekitar Rp 7 jutaan bagi pria yang berminat untuk menjadi ayah biologis dari anaknya.
Namun ia hanya menginginkan hal tersebut, tidak lebih dari itu. Albu mengaku tidak tertarik untuk memiliki pacar atau suami, karena menurutnya pria memiliki sifat kekanak-kanakan.
"Jadi, daripada membuang-buang waktu saya dengan hubungan yang sia-sia, lebih baik saya membayar untuk itu dengan bayaran 500 euro," tulis Albu di akun Facebook miliknya.
Ia menambahkan, bagi siapapun yang sepakat harus tes kesuburan terlebih dulu dan menyerahkan semua hak asuh atas dirinya. Demikian seperti dikutip dari laman Mirror, Rabu (25/3/2015).Â
Walhasil, banyak komentar positif dan negatif muncul. Banyak juga pria yang berteman dengannya menawarkan diri. Bahkan sebagian besar dari mereka rela tak dibayar, meski tak sedikit pula yang tergiur dengan bayarannya.
"Laki-laki begitu kekanak-kanakan, yang mereka pikirkan adalah diri mereka sendiri. Saya seorang wanita mandiri yang matang dan saya ingin bayi, bukan orang yang berperilaku seperti itu (kekanak-kanakan)," tulis Albi menanggapi komentar dari teman-teman Facebook-nya.
(isk/dhi)
Lewat FB, Gadis Ini Rela Bayar Rp 7 Juta Bagi yang Menghamilinya
Wanita ini mengiming-imingi uang 500 euro atau sekitar Rp 7 juta bagi pria yang berminat untuk jadi ayah biologis dari anaknya.
diperbarui 25 Mar 2015, 06:40 WIBDiterbitkan 25 Mar 2015, 06:40 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Taruna Akademi Angkatan Laut Raih 3 Medali Emas di Ajang NASPO & I2ASPO 2024
Industri Game Indonesia Masuk Era Keemasan, Ini Buktinya
Benarkah Tidak Boleh Sholat saat Adzan Masih Berkumandang? Begini Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah
Rafael Struick Dapat Banyak Kritik Selama Dukung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, STY Beri Pembelaan
VIDEO: Iklim dan Minimnya Pekebun Muda Menekan Pasokan Pohon Natal
Timnas Indonesia Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024, Erick Thohir Akan Evaluasi Kinerja Shin Tae-yong
Pelajaran Berharga dari Kekalahan Timnas Indonesia Lawan Filipina, Disiplin dan Mentalitas Jadi Kunci
Harga Kripto 22 Desember 2024: Bitcoin Cs Kembali Terkoreksi
Koridor 1 Transjakarta Rute Blok M-Kota Terancam Dihapus, Ini Penyebabnya
Media Vietnam Sebut Kartu Merah Muhammad Ferrari Jadi Faktor Kunci Perubahan Permainan Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Akui Kartu Merah Muhammad Ferrari Berperan Besar dalam Kekalahan Timnas Indonesia dari Filipina
Pemberontak Myanmar Klaim Kuasai Markas Militer Utama di Barat