Liputan6.com, Jakarta - Startup World Cup (SWC) bersama Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) mengadakan kompetisi startup di Indonesia dengan hadiah sebesar US$ 1 juta atau sekitar Rp 14 miliar kepada pemenang terbaik.
Dalam keterangan rilis kepada tim Tekno Liputan6.com, Sabtu (16/7/2016), SWC dan Bekraf akan mengadakan roadshow 6 kota di Indonesia, antara lain di Yogyakarta, Balikpapan, Bandung, Medan, Surabaya, dan Makassar.
Baca Juga
Anis Uzzaman, Chairman Startup World Cup sekaligus CEO Fenox VC, mengatakan bahwa startup Indonesia dapat membuka akses lebih baik dari perusahaan rintisan digital di Indonesia ke Silicon Valley.
Kompetisi ini merupakan inisiatif antara pemodal ventura Silicon Valley, yakni Fenox Venture Capital (Fenox VC) dan BEKRAF. "Dengan BEKRAF, kami yakin dapat mengembangkan ekosistem digital di Indonesia menjadi salah satu yang terkuat di dunia," ungkap Anis."
Perlu diketahui, dewan juri SWC Indonesia 2016 terdiri dari Anis Uzzaman; Triawan Munaf, Pimpinan BEKRAF; Willson Cuaca, Managing Partner East Ventures; Willis Wee, CEO & Founder TechInAsia; Pino Hirano, CEO Infoteria Corporation, dan beberapa nama lainnya.
Sepuluh startup terbaik akan diundang untuk pitching dan mewakili Asia Tenggara untuk bertarung Grand Final Startup World Cup 2017.
Selain itu, pemenang regional akan diundang ke Silicon Valley untuk mengikuti program akselerasi, menghadiri konferensi global, dan pitching di hadapan juri dan investor internasional untuk memperebutkan hadiah utama sebesar US$ 1 juta. Jika berminat, Anda dapat mengunjungi tautan ini.
(Cas)