Kaleidoskop Tekno Oktober: Peluncuran Google Pixel dan Mi Note 2

Kaleidoskop tekno bulan Oktober diwarnai oleh peluncuran dua ponsel flagship, Goggle Pixel dan Mi Note 2 dari Xiaomi.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 24 Des 2016, 20:08 WIB
Diterbitkan 24 Des 2016, 20:08 WIB
Xiaomi Mi Note 2
Tampilan depan Xiaomi Mi Note 2. Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani

Liputan6.com, Jakarta - Bulan Oktober 2016, berita kanal Tekno Liputan6.com diwarnai dengan kehadiran dua flagship smartphone yang bikin heboh dunia maupun Indonesia.

Smartphone pertama yang membuat heboh adalah ponsel pertama Google, Pixel dan Pixel XL yang hadir dengan masing-masing layar 5 inci dan 5,5 inci. 

Salah satu hal yang membedakan smartphone ini dengan Android lainnya adalah Google menghadirkan asisten virtual pintarnya, Google Assistant secara eksklusif pada Pixel. 

Smartphone lainnya yang tak kalah menarik perhatian masyarakat Indonesia adalah Xiaomi Mi Note 2 yang diluncurkan di Peking University Gymnasium, Beijing, Tiongkok. Ponsel ini diklaim sebagai smartphone pertama yang mengusung desain dual curve di bagian depan maupun belakangnya. 

Tak hanya itu, dalam sebuah sesi wawancara, VP International Xiaomi Hugo Barra menyebut pihaknya punya kejutan untuk masyarakat Indonesia. Mungkinkah Mi Note 2 bakal masuk ke pasar Indonesia untuk menyenangkan Mi Fans?

Simak informasi lengkapnya dalam kaleidoskop Tekno Liputan6.com, September 2016 berikut ini. 

1. Spesifikasi Lengkap Google Pixel dan Pixel XL 

Google baru saja mengumumkan kehadiran Google Pixel, smartphone terbarunya, Rabu 5 Oktober 2016 dini hari. Nama Pixel sendiri diambil dari salah satu lini produk Chromebook milik Google.

Sebagai sebuah smartphone, Google Pixel hadir dengan desain ramping, kamera yang gahar, dan terpenting software terbaru yakni Google Assistant dan DayDream VR. Sebagaimana dikutip dari Ubergizmo, berikut spesifikasi lengkap Google Pixel.

Perbandingan ukuran Google Pixel dan Google Pixel XL (Sumber: Business Insider)

Spesifikasi dan Kamera
Google Pixel hadir dalam dua model, yakni Pixel dan Pixel XL. Pixel hadir dengan layar 5 inci dan mengusung baterai berkapasitas 2.770mAh. Sedangkan Pixel XL memiliki layar QHD seluas 5,5 inci dengan baterai 3450mAh.

Tak lupa, Google juga membenamkan fitur fast charging untuk mempercepat pengisian daya pada smartphone ini. Dalam peluncurannya disebutkan bahwa 15 menit pengisian daya, ponsel bisa digunakan hingga 7 jam.

Guna menunjang performanya, duo Pixel ini ditenangai oleh chipset Snapdragon 821. Sementara, memori internalnya hadir dalam dua versi yakni 32GB dan 128GB.

Kamera
Sedangkan kemampuan fotografinya ditopang dengan kamera 12,3MP disertai dengan 1,55 micron sensing pixel. Pixel memiliki cukup banyak fitur menarik seperti aperture f2.0 dan skor 89 dari institusi penguji kualitas sensor kamera digital, DXOMark.

Selain itu, dalam peluncurannya Google juga menghadirkan demo untuk memperlihatkan teknik stabilisasi video berdasarkan pembacaan data Gyroscope sebanyak 200 kali per detik. Google menggunakan teknologi stabilisasi video milik Qualcomm, serupa dengan yang dipakai LG V20

Software
Baik Google Pixel maupun Pixel XL sama-sama berjalan di Android Nougat. Terpenting, duo Pixel menjadi smartphone pertama yang menghadirkan Google Asisstant, ruang penyimpanan tak terbatas di cloud untuk menyimpan foto, serta dukungan terhadap Google DayDream VR.

Google Asisstant sendiri merupakan asisten virtual yang lebih cerdas dan terintegrasi dengan Google Now. Dalam penggunaannya, pengguna bisa bercakap-cakap dengan asisten virtual tersebut. Google Asisstant juga bisa mengekstrak konteks SMS, email, dan akses ke data lainnya.

Sedangkan Google Storage yang ada pada Pixel memungkinkan pengguna untuk menyimpan foto secara tak terbatas. Untuk harga, Google Pixel dibanderol mulai dari US$ 649 atau Rp 8,4 juta untuk varian 32GB dan US$ 749 atau Rp 9,7 juta untuk varian 128GB.

Selanjutnya, Google Pixel XL hanya hadir dalam satu varian yakni 128GB yang dibanderol mulai dari US$ 869 atau setara Rp 11,2 jutaan.

Peluncuran Xiaomi Mi Note 2

2. Xiaomi Mi Note 2 Resmi Meluncur

Xiaomi Mi Note 2 akhirnya resmi meluncur di Peking University Gymnasium, Beijing, yang turut dihadiri Tekno Liputan6.com.

Xiaomi Mi Note 2 mengusung Qualcomm Snapdragon 821, yang dipadukan dengan RAM 6GB dan memori internal 128GB. Versi Qualcomm Snapdragon 821 di Xiaomi Mi Note 2 adalah performance edition dengan clockspeed 2,35GHz.

Untuk menopang kinerjanya, Xiaomi Mi Note 2 mengandalkan baterai berkapasitas 4070mAh. Kamu tak perlu waktu lama untuk mengisi daya baterai tersebut karena Xiaomi Mi Note 2 sudah dilengkapi teknologi Quick Charge 3.0 dari Qualcomm.

Bodi Xiaomi Mi Note 2. Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani

Kamera utama beresolusi 22,56MP dan kamera sekunder beresolusi 8MP akan memanjakan kamu yang gemar memotret. Adapun kamera utamanya menggunakan sensor IMX318 milik Sony.

Kelebihannya adalah, sensor ini sudah memiliki hybrid autofocus, yang mampu fokus dalam 0,03 detik saja saat digunakan memotret dan 0,017 detik saat digunakan merekam video pada 60 fps.

"Saat merekam objek bergerak di video, ada teknologi EIS (Electronic Image Stabilization) yang membuat video jadi stabil," ujar CEO Xiaomi Lei Jun.

Bukan hanya itu, kamera depannya juga diklaim punya kemampuan sangat baik. "Untuk melakukan selfie, kamera depan Xiaomi Note 2 hasilnya sangat jernih dengan detail tinggi. Bahkan aku pun bisa terlihat lebih tampan," tutur Lei Jun sambil berseloroh.

Yang tak kalah menarik dari kamera depan Xiaomi adalah pengambilan beberapa foto sekaligus untuk memilih satu foto terbaik.

Buat kamu yang cukup sering pergi ke luar negeri, Xiaomi Note 2 sudah mendukung jaringan 4G LTE di banyak negara dengan kecepatan yang mampu dicapai hingga 600Mbps di jaringan 4G+.

"Kami mendukung global LTE dengan 37 band LTE," kata Lei Jun.

Soal layar, Xiaomi Mi Note 2 memiliki layar 5,7 inci dengan panel OLED pada resolusi 2560 x 1440 piksel. Bezel yang sangat tipis membuat screen to body ration Xiaomi Mi Note 2 mencapai 9,13 persen.

Beberapa fitur lainnya adalah HD audio quality 192khz/24bit, GPS dengan presisi lebih tinggi, dan Full NFC (Near-Field Communication).

Namun belum diketahui, apakah Xiaomi Mi Note 2 akan masuk ke pasar Indonesia atau tidak.

(Tin/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya