Liputan6.com, Pyongyang - Korea Utara adalah negara yang dikenal tertutup. Masyarakatnya terjerat 'perangkap sosial' yang membuat mereka jauh dari akses teknologi dan gaya hidup.
Mirisnya, hal ini tak berlaku pada sang pemimpin Korea Utara, Kim Jong-Un.
Menurut informasi yang beredar, Kim Jong-Un memiliki gaya hidup yang jelas berbeda dari rakyatnya. Kekayaan putra mahkota Kim Jong Il ini pun dibuktikan dari bidikan kamera satelit Google Earth terhadap kediaman Kim Jong-Un.
Advertisement
Baca Juga
Menurut yang dilansir laman Stomp, Selasa (2/5/2017), foto-foto tangkapan Google Earth tersebut memperlihatkan betapa megahnya kediaman Kim Jong-Un.
Ada beberapa area berbeda yang menampilkan betapa luasnya istana milik pria nomor satu di Korea Utara itu. Bahkan, istana miliknya dikabarkan memiliki fasilitas sekelas resort bintang lima sekelas yang ada di Ibiza atau Hawaii.
Berikut kumpulan foto istana rahasia Kim Jong-Un yang dibidik satelit Google Earth:
Komplek istana Kim Jong-Un. Tampak jelas komplek istana terbagi menjadi beberapa blok besar. Kira-kira yang mana area utama Kim Jong-Un?
Istana Kim Jong-Un juga memiliki lapangan golf yang sangat luas. Bisa dibayangkan, berapa hektar luas yang dimiliknya?
Stasiun Pribadi hingga Pelabuhan
Di selatan wilayah istana, Kim Jong-Un kabarnya juga memiliki stasiun kereta api pribadi. Stasiun tersebut konon memiliki sistem keamanan ekstra ketat dengan lima tingkat verifikasi berstandar internasional.
Fasilitas olahraga yang mewah, di pojok kiri bawah istana sepertinya memiliki lapangan bola berukuran standar. Dan di bagian kanan, Kim Jong-Un memiliki sirkuit balap mobil pribadi!
Dan yang paling 'wow', Kim Jong-Un memiliki pelabuhan pribadi, lengkap dengan koleksi yacht mewahnya.
(Jek/Ysl)
Advertisement