Apple Umumkan iPad Pro Terbaru dengan Chip A10X

Apple mengumumkan dua tablet baru di acara WWDC 2017 yaitu iPad Pro 10,5 dan 12,9.

oleh Andina Librianty diperbarui 06 Jun 2017, 12:30 WIB
Diterbitkan 06 Jun 2017, 12:30 WIB
Apple mengumumkan iPad Pro terbaru dalam acara WWDC 2017. Tablet tersebut memiliki dua ukuran layar yaitu 10,5 inci dan 12,9 inci (Foto: Ist)
Apple mengumumkan iPad Pro terbaru dalam acara WWDC 2017. Tablet tersebut memiliki dua ukuran layar yaitu 10,5 inci dan 12,9 inci (Foto: Ist)

Liputan6.com, Jakarta - HomePod bukan satu-satunya produk hardware baru yang diumumkan Apple di Worldwide Developers Conference (WWDC) 2017 di San Jose, California, Amerika Serikat (AS). Produk lainnya adalah iPad Pro terbaru, yang hadir dalam dua ukuran layar yaitu 10,5 inci dan 12,9 inci.

Dilansir dari Apple Insider, Selasa (6/6/2017), layar kedua iPad Pro terbaru menggunakan teknologi "ProMotion" dan memiliki sejumlah peningkatan fitur lainnya, yang diklaim mampu membuat tampilan visual menjadi lebih baik. ProMotion membuat refresh rate lebih cepat hingga 120 hertz, menghasilkan scrolling lebih halus dan lebih responsif terhadap sentuhan.

Layar iPad Pro lebih besar 20 persen dibandingkan versi 9,7 inci, tetapi bagian pinggirnya dikurangi sebesar 40 persen. Ruang tambahan yang ada, memungkinkan keyboard pada layar tampil dalam ukuran penuh.

iPad Pro 12,9 juga menampatkan peningkatan performa seperti yang dimiliki versi 10,5 inci. Keduanya juga dilengkapi white balance True Tone, P3 wide color gamut, video HDR dan 50 persen lebih terang daripada model-model terdahulu.

Apple melengkapi kedua iPad Pro baru dengan chip A10X Fusion, yang membuat kinerja CPU 30 persen lebih cepat daripada A9X dan performa grafis 40 persen lebih cepat. Kamera belakang menggunakan teknologi yang sama seperti iPhone 7 yaitu sensor 12 MP dengan optical image stabilization. Kamera depan FaceTime HD memiliki sensor 7 MP.

Fitur lain yang dimiliki kedua tablet ini adalah USB 3.0 dan USB-C untuk pengisian daya baterai.

Untuk harga jual, iPad Pro 10,5 inci dibanderol mulai US$ 649 untuk versi WiFi dan US$ 779 versi WiFi dan seluler. Sementara iPad Pro 12,9 inci dijual dengan harga mulai dari US$ 799 untuk versi WiFi dan US$ 929 untuk versi WiFi dan seluler. 

Kedua iPad Pro sudah bisa dipesan mulai hari ini di situs web resmi Apple dan pengiriman kepada konsumen akan dimulai pekan depan. Keduanya juga akan tersedia mulai pekan depan di berbagai Apple Store di Amerika Serikat (AS) dan 37 negara lain termasuk Australia, Kanada, Tiongkok, dan Pancis.

(Din/Why)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya