Riot Games Umumkan Kapan Turnamen Wild Rift Esports Global Digelar

Diberi nama Wild Rift Esports Global, kompetisi ini merupakan bentuk komitmen Riot Games untuk membantu perkembangan esports dunia.

oleh Yuslianson diperbarui 06 Mei 2021, 18:30 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2021, 18:30 WIB
League of Legends: Wild Rift
Riot Games umumkan kapan turnamen Wild Rift Esports Global digelar. (Doc: Riot Games)

Liputan6.com, Jakarta - Riot Games baru saja mengumumkan kabar kapan turnamen esports game League of Legends: Wild Rift tingkat dunia akan digelar.

Diberi nama Wild Rift Esports Global, kompetisi ini merupakan bentuk komitmen Riot Games untuk membantu perkembangan esports di dunia.

"Kami meyakini mobile games akan membantu mengubah masa depan esports," ungkap John Needham, Global Head of Esports di Riot Games, dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis (6/5/2021).

John Needham menyampaikan, "sejumlah tim regional saat ini sudah siap berkompetisi di turnamen global Wild Rift pertama kami."

Walau tidak memberikan tanggal secara spesifik kapan akan digelar, John dan tim di Riot Games bertekad untuk menggelar turnamen Wild Rift Esports Global ini pada kuartal keempat tahun ini.

 

Wild Rift SEA Icon Series

League of Legends Wild Rift

Sebelumnya, kompetisi esports Wild Rift tingkat regional telah dimulai di seluruh dunia, diawali di Asia Tenggara dengan turnamen SEA Icon Series: Pra-Season baru-baru ini.

Digelar selama lima minggu, turnamen ini berlangsung di beberapa lokasi, yaitu Vietnam, Taiwan, Filipina, Thailand, Indonesia, Malaysia, dan Singapura, serta diikuti oleh 54 tim profesional. "Kami melihat banyak organisasi esports dari seluruh dunia mengumumkan tim Wild Rift mereka," ungkap Leo Faria, Global Head of Wild Rift Esports.

"Di Asia Tenggara, misalnya, organisasi seperti The Alliance, RRQ, dan veteran LoL esports, Flash Wolves, mengumumkan daftar pemain Wild Rift mereka," ucap Leo Faria.

 

Tim Wild Rift Bermunculan di Berbagai Negara

League of Legends: Wild Rift SEA Icon Series 2021. (Doc: Riot Games)

Dia menambahkan, "Seiring dengan pengumuman penyelenggaraan esports ini di seluruh dunia, kami berharap beberapa nama besar esports lain akan turut mengumumkan tim Wild Rift mereka."

Needham menyatakan, "Bagi kami, penyelenggaraan acara ini merupakan hasil dari pembelajaran kami dalam mengelola LoL esports selama sepuluh tahun terakhir."

"Pada saat yang sama kami pun mempelajari keunikan komunitas mobile games, demi menciptakan olahraga yang unik dan menarik untuk ditonton bagi pemain Wild Rift."

(Ysl/Tin)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya