NASA Luncurkan Pesawat Luar Angkasa Lucy untuk Pelajari Asteroid Trojan

NASA meluncurkan pesawat luar angkasa Lucy untuk mempelajari asteroid Trojan yang terletak dekat dengan Jupiter. Penelitian tentang Trojan dipercaya mampu menambah wawasan mengenai terjadinya tata surya.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 17 Okt 2021, 14:00 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2021, 14:00 WIB
Peluncuran pesawat luar angkasa Lucy
Peluncuran pesawat luar angkasa Lucy menggunakan roket United Launch Alliance Atlas V dari Cape Canaveral Space Force Station, Florida. (Foto: (NASA/Bill Ingalls).... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - NASA meluncurkan pesawat tanpa awak (space probe) Lucy dengan sukses dari Cape Canaveral di Florida, Sabtu, 16 Oktober 2021 waktu setempat.

Space probe Lucy akan melaksanakan misi 12 tahunnya untuk mempelajari asteroid-asteroid di dekat Jupiter, Trojan. Demikian dikutip dari The Verge, Minggu (17/10/2021).

Lebih lanjut, space probe Lucy adalah wahana antariksa nirawak yang diluncurkan menumpang roket United Launch Alliance Atlas V. Lucy mengirimkan sinyal pertamanya ke Bumi dari antenanya ke Deep Space Network milik NASA.

Para ilmuwan percaya, asteroid Trojan yeng mengorbit Matahari di sepanjang jalur yang sama dengan Jupiter mungkin memiliki petunjuk mengenai pembentukan tata surya. Lucy menjadi misi pesawat ruang angkasa tunggal pertama NASA untuk menjelajahi begiu banyak asteroid berbeda.

Penamaan Lucy berasal dari kerangka fosil manusia yang ditemukan di Ethiopia pada 1974. Kerangka fosil Lucy memberikan wawasan penting mengenai evolusi manusia.

Nama Lucy diambil dari lagu The Beatles 'Lucy in the Sky With Diamonds' yang diputar di lokasi penemuan fosil.

Pihak NASA menyebut, space probe Lucy akan memberikan wawasan mengenai evolusi tata surya dan planet, seperti bagaimana fosil Lucy memberikan pengetahuan tentang evolusi manusia.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Manfaatkan Gravitasi Bumi untuk Sampai di Asteroid Trojan

Planet Jupiter (Foto: NASA).
Planet Jupiter (Foto: NASA).... Selengkapnya

Space probe Lucy berada di lintasan rumit yang akan mencakup tiga perintah perjalanan kembali ke Bumi dengan bantuan gravitasi.

Pertama, Lucy mengorbit Matahari lalu kembali ke Bumi pada tahun depan untuk mendapatkan bantuan dorongan gravitasi.

Hal ini akan mempercepat dan mengarahkan lintasan pesawat di luar orbit Mars, saat Lucy kembali lagi ke Bumi untuk mendapat dorongan gravitasi pada 2024.

Momen ini akan membantu mendorong Lucy menuju asteroid Donaldjohanson pada 2025. Selanjutnya Lucy akan menuju asteroid Trojan dan diperkirakan tiba pada 2027.

Tiba di Trojan Pada 2033

Lima Planet Sekaligus Terlihat dari Bumi dengan Mata Telanjang
Mulai 20 Januari 2016, planet Merkurius, Venus, Mars, Saturnus dan Jupiter terlihat bersamaan dari bumi. Simak juga tips menyaksikannya!... Selengkapnya

Terakhir, setelah empat kali fly-by yang ditargetkan, Lucy akan kembali ke bumi untuk mendapat bantuan dorongan gravitasi ketiga pada 2031 yang mendorongnya menuju Trojan, tiba sekitar 2033.

Lucy sudah dirancang sejak 2014. "Kami mulai mengerjakan konsep misi Lucy pada awal 2014, jadi peluncuran ini sudah lama dilakukan," kata Hal Levison, peneliti utama Lucy di Southwest Research Institute (SwRI) dalam pernyataan.

Levison mengatakan, masih perlu beberapa tahun sebelum Lucy sampai ke asteroid Trojan pertama.

"Namun benda-benda ini layak untuk ditunggu dengan semua upaya karena nilai ilmiah yang sangat besar. Mereka seperti berlian di langit," katanya.

(Tin/Ysl)

Infografis Tentang Negara Luar Angkasa

infografis negara asgardia
Asgardia, Negara di Luar Angkasa... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya