Liputan6.com, Jakarta - Warganet sedang ramai membicarakan keputusan Inara Rusli membuka cadar, di tengah kasus perceraian ibu tiga anak tersebut dengan Virgoun sebagai sang suami.
Adapun keputusan Inara Rusli buka cadar atau nikab ini telah menjadi pertimbangan dirinya, dan sempat bertanya terlebih dahulu ke Ustaz Derry Sulaiman mengenai hukum bercadar.
Baca Juga
Setelah mendapatkan jawaban, Inara pun akhirnya membuat keputusan besar melepas cadar saat dalam sesi jumpa pers di hadapan awak media terkait kasus perceraiannya dengan Virgoun.
Advertisement
Inara Rusli pun meminta izin kepada awak media yang hadir dalam jumpa pers itu untuk melepas cadarnya. Tujuannya adalah untuk mempermudahnya bekerja, mencari nafkah jika harus berpisah dari suami.
"Boleh saya buka? Izin saya buka ya bismillah saya buka, saya pakai karena Allah, saya buka karena Allah untuk menghidupi anak-anak saya," ucap Inara Rusli.
Sontak paras Inara saat cadarnya dilepas pun langsung disabut terkejut oleh awak media yang hadir. Kompak awak media mengatakan, "Masya Allah."
Tak hanya awak media yang hadir saat jumpa pers, warganet pun dibuat terpana oleh paras dari ibu tiga anak tersebut.
Mayoritas warganet menyebutkan, kecantikan Inara Rusli ini sudah melebihi manusiawi tetapi masih juga diselingkuhi oleh Virgoun.
Berikut adalah beberapa cuitan warganet, sebegaimana dihimpun Liputan6.com dari Twitter, Jumat (19/5/2023).
"Masya allah inara pas cadarnya dibuka cantik banget:( virgoun mikir naon dikasi istri cantik malah selingkuh jeung donat madu," kata @J****.
"Huaa mba inara kesabarannya luar biasa bangettt, semoga segera diberi bahagia lebih sama allah yaa 😭😭😭😭😭😭," ucap akun @u**** di media sosial Twitter.
Komentar Warganet yang Terpukau dengan Kecantikan Inara Rusli
Akun Twitter @H**** menulis, "Punya istri kinyis² kayak gini kok diselingkuhin?? Nikah sama Virgoun, Inara itu ibarat dapat durian busuk!!!"
"Pokoknya semangat buat mbak inara!!!! 🤍🤍🥺you deserve so muchhhh moreeeee🤍," bunyi cuitan @l****.
"Inara yg cantiknya ga manusiawi aja di selingkuhin sama cwo yg modelannya kek gitu," ujar akun @T****.
"Idih idihhhhh mommy Inara kok kuat sihhh sama lakik modelan dakjal gitu kl diriku udh aku mutilasi depan keluarganya sambil sebutin kesalahannya😭🫶," dukungan yang ditulis akun @N**** di Twittter.
"Aku lagi bucin sm mba Inara tau gasi, beliau cantik betul hikss kok bisa secantik itu lakinya modelan kodok zuma," cuit @k**** di platform media sosial Twitter tersebut.
Advertisement
Jangan Mem-bully Inara karena Lepas Cadar
Setelahnya, dia pun membuka niqabnya. Ustaz Derry Sulaiman mengimbau masyarakat untuk tidak merundung Inara Rusli atas keputusannya.
"Ina mengundang aku di sini untuk menjelaskan hukum tentang niqab. Ini hal yang dbolehkan jadi jangan sampai ada bully-an yang akhirnya bikin kalian semua berdosa, gitu," ujarnya.
Sebelumnya Ustaz Derry Sulaiman juga sudah menyarankan Inara untuk salat istikharah, meminta petunjuk bahwa keputusannya sudah tepat.
"Jadi tolong suatu hari kalau netizen melihat Ina membuka cadarnya jangan bully karena itu bukan kemaksiatan, itu hukumnya boleh-boleh saja. Jadi kalau Ina tanya boleh enggak buka cadar? Silahkan. Istikharah saja, karena untuk memakai itu butuh iman yang kuat," tutupnya.
Inara Rusli Menangis di Pelukan Wanita yang Dulu Memakaikan Cadarnya
Ternyata, wanita tersebut memang memiliki peran penting dalam kehidupan Inara Rusli, terutama terkait keputusannya bernikab bertahun-tahun yang lalu.
"Doakan Inara, karena dia yang masangin dulu, sekarang buka enggak apa-apa ya. Pokoknya doakan Ina suatu hari bisa di rumah lagi bisa bernikab lagi," ujar ustaz Derry Sulaiman.
Selanjutnya, sang ustaz mengungkap fakta lain. "Sebetulnya ini yang diinginkan sama Virgoun, Ina tidak bernikab," ucap Derry.
Sementara itu, Inara Rusli mantap melepas cadar setelah bekerja sama dengan salah satu produk skincare. Dari sini dia mencari nafkah untuk anak-anaknya.
"Membuka (tak pakai cadar) seperti kakak-kakak ini tidak berdosa, itu bukan sebuah kemaksiatan. Kenapa Inara tanya begitu? 'Aku mungkin harus bekerja dan pekerjaan berkaitan dengan ini', kecantikan," ujar Ustaz Derry.
(Ysl/Dam)
Advertisement