Berhati-hatilah sebelum mem-posting foto di Facebook. Apalagi jika Anda seorang guru yang notabene merupakan teladan bagi para murid. Bisa-bisa Anda dipecat hanya karena postingan tersebut.
Hal tersebut terjadi pada salah seorang guru bernama Laraine Cook, yang merupakan pelatih basket murid perempuan di Pocatello High School di kota Pocatello, Idaho.
Ia dipecat pada bulan Oktober 2013 lalu setelah mem-posting foto di akun jejaring sosial Facebook miliknya. Ia memposting foto dirinya dengan tunangannya, Tom Harrison, saat sedang liburan di danau.
Di foto tersebut tampak keduanya sedang berdiri di dekat danau dengan pakaian renang, dan Harrison memegang payudara Cook dengan tangan kirinya. Demikian dilansir NYDailynews, Kamis (14/11/2013).
Menurut pengakuan Cook saat diwawancarai media Local 8 News, foto itu diambil pada saat liburan keluarga di bulan Juli 2013 silam. Harrison sendiri merupakan pelatih sepak bola di sekolah yang sama.
Akibat postingan tersebut, Cook dipecat dari sekolah sementara tunangannya hanya ditegur. Menurut Cook tunangannya tidak dipecat karena dialah yang memposting foto itu ke Facebook. Foto itu kini sudah dihapus dari Facebook.
Cook berencana mengajukan protes terkait keputusan itu dan berharap bisa bekerja kembali di sekolah tersebut. Namun tampaknya keputusan sekolah sudah bulat untuk tetap memecat Cook, namun tidak dijelaskan secara detil apa alasan pemecatan itu.
(dew)
Guru Dipecat Gara-gara Posting Foto Vulgar di Facebook
Di foto tersebut tampak keduanya sedang berdiri di dekat danau dengan pakaian renang, dan payudara sang guru dipegang oleh sang tunangan.
diperbarui 14 Nov 2013, 07:25 WIBDiterbitkan 14 Nov 2013, 07:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 2 Februari 2025
Menteri Imipas Ganti Semua Petugas Imigrasi Soetta Terlibat Dugaan Pemerasan ke Warga China
Terlihat Imut Namun Paling Mematikan, Inilah Kucing Hitam Afrika
Kisah Pilu Calon Atlet Seluncur Jadi Korban Kecelakaan Pesawat American Airlines dengan Helikopter Black Hawk
Menguji Cinta Publik Dengan Even Megawati Run
Jangan Terlewat, Ini Batas Terakhir Qadha Puasa Ramadhan Tahun Lalu
Survei Index Polica: 87,9% Publik Puas dengan Kinerja 100 Hari Prabowo-Gibran
Wisata Petik Durian Hadir di Pedesaan Cilacap
Kapan Malam Nisfu Sya’ban 2025? Catat, Ini Jadwal dan Amalannya
Joan Mir dan Luca Marini Beri Petuah ke Pembalap Muda Indonesia agar Tembus MotoGP
Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran di Kawasan Pergudangan Dadap Tangerang
Mengenal Batu Kecubung, Kerajinan Tradisional Pontianak yang Memesona