Kehadiran smartphone Nokia bersistem operasi Android dinantikan banyak pihak. Buktinya hingga saat ini telah banyak bocoran informasi seputar ponsel yang disebut-sebut bakal mengusung kode nama Nokia Normandy tersebut.
Sebuah bocoran teranyar mengenai handset yang juga dikenal mengusung seri RM-980 itu muncul dari akun Twitter @nextleaks. Disebutkan bahwa handset Adroid debutan dari Nokia ini nantinya akan masuk dalam barisan keluarga Asha yang merupakan varian ponsel fitur Nokia. Informasi ini membantah rumor sebelumnya yang menyebutkan Nokia Normandy akan masuk ke dalam barisan smartphone Nokia Lumia.
Seperti yang telah diketahui, seri Lumia dipakai perusahaan asal Finlandia itu untuk jajaran smartphone berbasis Windows Phone.
Lebih lanjut menurut bocoran yang diungkap @nextleaks, Nokia Normandy akan dirilis dengan nama Asha 4xx. Tak berbeda dengan rumor yang telah diprediksi, handset ini nantinya akan menjalankan sistem operasi Android 4.4 KitKat.
Akan tetapi, pada bocoran ini terlihat ada peningkatan di sisi spesifikasi perangkat. Sebelumnya, Nokia Normandy disebutkan akan membawa prosesor Snapdragon 200 berkecepatan 1 GHz, namun informasi yang disebarkan @nexleaks ini menyebut Nokia akan membenamkan prosesor Snapdragon 400 berkecepatan 1,7 GHz.
Sedangkan pada bagian spesifikasi lain tak tampak adanya perubahan, misalnya kamera utama 5MP dan memori internal 8GB. Nokia juga dikabarkan akan menyematkan RAM berkapasitas 1GB di ponsel ini dengan sokongan baterai berkapasitas 2000 mAh.
Ponsel ini dikabarkan akan meluncur dengan harga tak sampai USD 250 atau sekitar Rp 2,8 jutaan. Di Indonesia, ponsel ini sempat terlihat di daftar perangkat yang sedang dites pada laman balai uji Dirjen Postel Kominfo. (den/dhi)
Baca juga :
Akhir 2013, 10 Juta Ponsel Windows Phone Ludes Terjual
Ponsel Windows Phone Terjual Dua Kali Lipat di Musim Liburan
Nokia `Lumia Android`Siap Meluncur di Indonesia?
25 Maret, Nokia Resmikan Perkawinan Android & Windows Phone?
Kini Giliran Nokia Yang Terinfeksi Virus 'Mini'
Nokia Android Muncul Sebagai Ponsel Fitur, Bukan Smartphone?
Akun Twitter @nextleaks menyebut bahwa handset Nokia Android akan masuk dalam barisan keluarga Asha yang merupakan varian ponsel fitur.
diperbarui 28 Jan 2014, 17:00 WIBDiterbitkan 28 Jan 2014, 17:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tim Transisi Pramono-Rano Diskusikan Hal Ini dalam Pertemuan dengan Pemprov Jakarta
Resep Telur Dadar Crispy yang Lezat dan Mudah Dibuat
Penjualan Kendaraan Listrik Toyota Kalah dari BYD di Jepang
Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol yang Dimakzulkan Malah Naik Gaji Jadi Rp2,9 Miliar
Bocoran Pengumuman Penerima BLT dari Skema BBM Subsidi
Resep Sambal Korek Pedas Nikmat untuk Pelengkap Hidangan
Susul Landzaat dan Pastoor, Patrick Kluivert Ajak Quentin Jakoba Gabung Timnas Indonesia
Usai Bertemu Prabowo, Para Jaksa Agung Muda dan Kepala PPATK Irit Bicara
Fadli Zon Apresiasi Aceh sebagai Penjaga Nilai Peradaban Islam Nusantara
Resep Empek Empek Ikan Lezat dan Mudah Dibuat
Perbedaan Metamorfosis Sempurna dan Tidak Sempurna, Ini Penjelasan Lengkap
Fungsi Bunga Telang, Ketahui Kandungan dan Manfaat Kesehatan yang Menakjubkan