Jelang Pilkada Serentak, Menkominfo Terus Pantau Jaringan Telekomunikasi

Menkominfo Rudiantara dan kementerian yang dipimpinnya menunjukkan totalitas menjelang datangnya beragam event akbar, seperti Pilkada Serentak, Asian Games, Paragames, dan persiapan Pilpres.

oleh Tommy K. Rony diperbarui 23 Jun 2018, 13:00 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2018, 13:00 WIB
Menteri Rudiantara
Menteri Rudiantara. Dok: Kominfo... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia akan segera menyaksikan beragam event akbar seperti Pilkada Serentak, Asian Games, Paragames, persiapan Pilpres, sampai pertemuan IMF-World Bank.

Melihat situasi tersebut, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara dan kementeriannya siap untuk bekerja secara maksimal. Pasalnya, mereka mengemban tugas untuk memastikan kelancaran jaringan di Indonesia.

Salah satu upaya yang dilakukan Menkominfo adalah dengan melakukan pengecekan jaringan telekomunikasi ke Kota Palembang, terutama kawasan bandar udara, Jakabaring Sport Center (JSC), dan juga sejumlah hotel.

Tak lupa, sang menteri turut memperkuat moril jajarannya dengan memberi motivasi agar lebih optimal dalam bekerja, sebab kementeriannya memiliki tanggung jawab penting pada kelancaran komunikasi bagi rakyat Indonesia dan internasional.

Hal tersebut disampaikan Rudiantara dalam acara Halalbihalal bersama kementeriannya di Lapangan Anantakupa Halaman Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat.

"Kenapa kita harus kerja lebih efisien? Karena sebentar lagi banyak event nasional yang harus disiapkan. Lima hari lagi kita akan mengetahui siapa yang akan mendaftar jadi calon presiden pada Pilpres April 2019, yang kemudian disusul delapan hari setelahnya kita akan menjadi tuan rumah Asian Games, lalu dilanjutkan dengan penyelenggaraan Asian Paragames, di mana Kominfo terlibat banyak peranannya,” jelasnya seperti dikutip dari rilis resmi Kemkominfo, Sabtu (23/6/2018).

Dalam kesempatan yang sama, Rudiantara turut memberikan apresiasi pada kementeriannya atas keberhasilan dalam memastikan kelancaran jaringan telekomunikasi saat mudik.

“Telekomunikasi adalah benteng terakhir dalam proses mudik. Oleh karena itu saya berusaha memastikan agar layanan telekomunikasi berlangsung tanpa hambatan dan semua itu merupakan bagian dari hasil kerja pemerintah dalam menyiapkan infrastruktur dan layanan mudik,” tandasnya.

 

Menkominfo Koordinasi dengan Bawaslu

Menteri Rudiantara
Menteri Rudiantara. Dok: Kominfo... Selengkapnya

Menkominfo juga membangun kolaborasi dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) sebagai bentuk persiapan dimulainya pesta politik di Indonesia.

"Saya juga berkoordinasi dengan ketua Bawaslu karena mungkin rekan-rekan juga barangkali belum tahu bahkan tidak mengetahui ada sekitar 90 akun dari media sosial yang merupakan akun resmi para peserta pilkada itu yang ternyata melanggar aturan," tuturnya.

Rudiantara pun berkomitmen akan terus memantau pelayanan komunikasi bagi masyarakat seperti yang ia lakukan kala memantau jaringan ketika musim mudik kemarin.

Untuk diketahui, kinerja Kemkominfo pada musim lebaran pun berbuah positif, karena jaringan operator terbilang optimal.

"Semua itu merupakan bagian dari hasil kerja pemerintah dalam menyiapkan infrastruktur dan layanan mudik agar berjalan lancar. Seperti halnya layanan komunikasi yang dibutuhkan oleh pemudik agar membantu mengurangi dampak dari kemacetan yang banyak diberitakan seperti yang terjadi di Tol Cipali dan Cikampek," pungkasnya.

(Tom/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya