Liputan6.com, Jakarta Turunnya defisit neraca perdagangan Indonesia pada Januari 2014 akhirnya menyeret kurs rupiah tersungkur. Nilai tukar rupiah tercatat turun ke level terendah dalam dua pekan terakhir.
Kurs rupiah di pasar lokal seperti dikutip Bloomberg, Selasa (4/3/2014) tercatat melemah 0,4% ke level 11.631 per dolar AS.
Sebelumnya rupiah sempat turun 0,7% atau terbesar sejak 18 Februari. Sepanjang tahun ini, rupiah masih menjadi mata uang terbaik di Asia namun mulai terancam oleh melemahnya laju ekspor.
Pemodal asing diketahui telah melemah US$ 30,7 miliar dananya dari pasar saham nasional kemarin. Penarikan dana ini merupakan yang terbesar dalam sebulan.
"Kami menilai defisit transaksi berjalan masih tetap dalam tren membaik namun kondisi ini akan terjadi dalam kecepatan lebih lambat," kata Head of Treasury Research and Strategy dari PT Bank CIMB Niaga, Mika Martumpal.
Menurut Mika, kurs rupiah sempat terbantu oleh data inflasi yang lebih rendah. "Pemodal asing kemungkinan membeli obligasi lokal," katanya.
Neraca defisit transaksi berjalan Indonesia tercatat kembali turun ke level 1.98% dari PDB. Penutunan ini dipicu melemahnya aktivitas ekspor sebesar 5,8% sepanjang Januari.
Pelemahan aktivitas perdagangan awal tahun ini merupakan yang terbesar sejak September. (Shd)
Defisit Perdagangan Seret Pelemahan Kurs Rupiah
Data kurs Bloomberg mencatat rupiah melemah 0,4% ke level 11.631 per dolar AS
Diperbarui 04 Mar 2014, 11:40 WIBDiterbitkan 04 Mar 2014, 11:40 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Jabodetabek Jumat 25 April 2025: Waspada Potensi Hujan Ringan hingga Lebat Hari Ini
Top 3: Mengapa Logam Mulia Emas Disebut Safe Haven
9 Kombinasi Warna Perabot Rumah dengan Pink Saran dari Ahli, Terlihat Mewah
Kacang Pistachio Dikabarkan Mulai Langka Gara-gara Tren Cokelat Dubai
Mengulik Kemampuan Nightography Samsung Galaxy A56 5G Bareng Akbar Nugroho
Top 3 Islami: Muslim Idolakan CR7 dan Messi, Bolehkah? Tata Cara Sholat Hajat dan Doa agar Lolos UTBK SNBT 2025
Gunung Lewotobi Laki-Laki 4 Kali Erupsi Jumat Pagi 25 April 2025, Kolom Abu Capai 3.500 Meter
Kuasa Hukum Hasto: Sumber Uang Suap PAW DPR RI dari Harun Masiku
IMX 2025 Semarang Siap Digelar, Hadirkan Modifikasi Kelas Dunia dengan Budaya Lokal
Diutus Prabowo, Jokowi Bertolak ke Vatikan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Daya Tarik Pantai Sambolo, Destinasi Wisata Alam Cantik di Anyer
Menpora Resmikan Pembangunan Arena Olahraga Es Bertaraf Internasional Pertama di Indonesia