Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) mengeluarkan peraturan tentang tata cara dan registrasi sertifikat di bidang ketenaga listrikan.
Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Jarman mengatakan, perturan Nomor 556K/20/DJL.1/2014 Tahun 2014 tersebut merupakan petunjuk teknik pelaksanaan ketentuan dalam peraturan Menteri ESDM Nomor 5 Tahun 2014 tentang tatacara akreditasi dan sertifikasi ketenagalistirkan.
"Peraturan ini memberikan pedoman penomoran sertifikat ketenagalistrikan yang diterbitkan oleh lembaga sertifikasi yang telah mendapat akreditasi dari Menteri ESDM," kata Jarman, di Jakarta, Rabu (18/6/2014).
Jarman menyebutkan, lembaga tersebut adalah lembaga inspeksi teknis yang menerbitkan sertifkasi laik operasi untuk instalasi tenaga listrik, lembaga sertifikasi kompetensi yang menerbitkan setifikat kompetensi tenaga teknik kelistrikan dan lembaga sertifikasi badan usaha yang menerbitkan sertifikat badan usaha untuk usaha jasa penunjang tenaga listrik.
Menurutnya, sebelum sertifikat diterbitkan lembaga sertifikasi, harus mendapatkan nomor resgirter dari Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan.
Penerbitan nomor dilakukan bedasarkan hasil evaluasi penilaian kesesuaian terhadap pelaksanaan sertifikasi sehingga tertib administrasi dalam pembinaan dan pengawasannya. Penomoran sertifikasi ini dilakukan secara online dan mulai diberlakukan 1 Januari 2015.
"Pelaksanaannya juga diharus dilakukan tenaga kompetensi. Diharapkan ini mulai berlaku 1 januari 2015. Masa sekarang adalah masa transisi, penomorannya sudah dilaksanakan secara manual," tutupnya.
Sertifikasi Sektor Kelistrikan Diperkuat dengan Aturan Ini
Peraturan ini memberikan pedoman penomoran sertifikat ketenagalistrikan.
diperbarui 18 Jun 2014, 13:16 WIBDiterbitkan 18 Jun 2014, 13:16 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Waktu Sholat Tahajud Terbaik Bukan Jam 3 Pagi, Bisa Meraih Kedudukan Tinggi Kata UAH
Peringatan Keras Polda Riau terhadap Kepala Daerah Terpilih, Apa Itu?
Ma'ruf Amin Sebut Kiai yang Tidak Peduli Politik, Warna Keagamaannya Sudah Hilang
Cara Sederhana untuk Ikut Berpartisispasi dalam Hari AIDS Sedunia
Mantan Menlu RI Marty Natalegawa Sorot Peran Penting Diplomasi Profesional Hadapi Tantangan Global
Kecelakaan Maut di Bandar Lampung, Seorang Wanita Tewas Terlindas Truk Tangki
Kisah Istri Gus Miek Diragukan, Endingnya Jadi Penghafal Al-Qur'an Hanya dalam Sebulan
Maia Estianty dan Irwan Mussry mengalami momen tak terduga saat diusir saat berfoto di depan Tokyo Tower.
Alasan Andrew Andika Selingkuh Berkali-kali, Rindu akan Kebebasan dan Pernikahan yang Bermasalah
5 Pemain yang Nyaris Gabung Manchester United, Ada yang Batal Akibat Louis van Gaal
Momen Gempi Belajar Lagu Gala Bunga Matahari, Duet dengan Sal Priadi?
Batang Tabik, Destinasi Pemandian Alam Legendaris di Limapuluh Kota