Liputan6.com, Jakarta - Lebih dari 3 ribu massa buruh Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) se-Jabodetabek akan melakukan aksi penolakan RPP pengupahan di dua titik di Jakarta pada Kamis (19/6/2014).
"Aksi penolakan RPP pengupahan akan dilakukan di kantor Kementerian Hukum dan HAM Jalan H Rasuna Said dan akan dilanjutkan di Kantor Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan," ujar Presiden KSPI Said Iqbal dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (17/6/2014).
Dia mengungkapkan, alasan dilakukannya aksi ini karena RPP pengupahan tersebut dinilai sangat merugikan para buruh. Terutama kenaikan upah tiap 2 tahun sekali yang dianggap tidak bisa diterapkan di Indonesia karena nilai inflasi yang tidak stabil.
Selain itu, KSPI juga menuntut pencopotan Direktur Pengupahan Kemenakertrans yang dinilai sangat condong mengakomodir kepentingan pengusaha hitam yang menginginkan kembalinya rezim upah murah melalui RPP ini.
"Bila pemerintah tetap nekat mengerahkan RPP pengupahan, maka KSPI akan mengorganisir demonstrasi besar-besaran di seluruh Indonesia, bahkan akan mempersiapkan aksi mogok nasional jilid 3," tandas dia. (Dny/Ahm)
Besok, Ribuan Buruh Gelar Demo Tolak RPP Pengupahan
"Bila pemerintah tetap nekat mengerahkan RPP pengupahan, maka akan mengorganisir demonstrasi besar-besaran," ujar Presiden KSPI Said Iqbal.
Diperbarui 18 Jun 2014, 17:24 WIBDiterbitkan 18 Jun 2014, 17:24 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Fakta Unik Masjid Tan’im, Tempat Aisyah Istri Rasulullah SAW Mengambil Miqat Umrah
Umat Nabi Muhammad Pasti Dapat Lailatul Qadar, dengan Syarat Ini Kata Gus Baha
Bengkel Siaga Kia Hadir di 19 Lokasi Strategis Jalur Mudik
Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Dahsyat, Kolom Abu Capai 8.000 Meter, Status Naik Jadi Awas
Setahun Lebih Berstatus Tersangka, Apa Kabar Penanganan Kasus Firli Bahuri?
Kuda Bisik, Permainan Tradisional ala Anak-Anak Betawi Tempo Dulu
Manchester United Semringah, Peminat Pemain Tak Berguna Bertambah
Resep Opor Ayam Daun Kari yang Nikmat Disajikan Saat Lebaran
Jadwal Sholat dan Imsakiyah Ramadhan DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 21 Maret 2025
Ucapan Lebaran Pejabat: 50 Kata-Kata Inspiratif untuk Idul Fitri
Mengapa Allah SWT Menyukai Hamba yang Berdoa? Simak Kata Ustadz Adi Hidayat
KMP Nusa Makmur Kandas di Perairan Gilimanuk, Seluruh Penumpang Selamat