Liputan6.com, Jakarta - Empat ruas tol Trans Sumatera ditargetkan mulai dibangun pada September 2014. Namun payung hukum berupa Peraturan Presiden (Perpres) soal penugasan kepada Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tak kunjung terbit.
Pemerintah masih berupaya merampungkan draf Perpres tersebut untuk selanjutnya dibawa dalam Sidang Kabinet pekan depan.Ā Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Chairul Tanjung atau CT bahkan memberi tenggat waktu agar tim merampungkan draf Perpres satu minggu ini.
"Sudah ada tim dari Kementerian Pekerjaan Umum, Bappenas, dan Sekretaris Kabinet agar kepentingan itu terwadahi semua. Saya minta tim untuk menyelesaikan (draf) satu minggu. Jika sudah kita bawa ke sidang kabinet," tegas dia di kantornya, Jakarta, Rabu (25/6/2014).
Hal ini dibenarkan Kepala Bappenas, Armida Alisjahbana. Menurutnya, tim kecil ini dibentuk untuk merumuskan isi Perpres termasuk soal penugasan, pendanaan dan sebagainya. Perpres ini nantinya juga akan menunjuk perusahaan yang akan menggarap proyek tol Trans Sumatera, apakah PT Hutama Karya atau BUMN lain.
"Justru ini lagi dikaji tim apakah Hutama Karya sebagai pelaksana atau PT Jasa Marga Tbk. Ini lagi dirumuskan, karena menyangkut banyak aspek termasuk persoalan hukum," ujar dia.
Sementara Menteri BUMN, Dahlan Iskan menegaskan tak akan ada konsorsium dalam pelaksanaan konstruksi tol Trans Sumatera. "Nggak ada konsorsium BUMN. Hanya ada satu BUMN saja, makanya Perpres masih dibahas," pungkas dia. (Fik/Ndw)
CT Desak Konsep Perpres Tol Trans Sumatera Tuntas Sepekan
Empat ruas tol Trans Sumatera ditargetkan mulai dibangun pada September 2014.
Diperbarui 25 Jun 2014, 18:27 WIBDiterbitkan 25 Jun 2014, 18:27 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pelni Mulai Buka Penjualan Tiket Mudik Lebaran 2025, Jangan sampai Kehabisan Kuota
VIDEO: Donald Trump Sebut Volodymyr Zelenskyy Tidak Sopan dalam Pertengkaran Sengit di Ruang Oval
Sebelum Membuat, Kenali 13 Makna Tersembunyi dari Tato Bunga Ini
1 Maret 2025: Sabtu Penuh Makna, dari Ramadan hingga Hari Tanpa Diskriminasi
VIDEO: Puluhan PMI Korban Scamming Online Tiba di Tanah Air
Top 3 Tekno : Penentuan Awal Puasa dengan Ilmu Astronomi hingga Paket Internet IM3 RamadanĀ
Efisiensi Tak Ganggu Layanan Publik, Mensos Gus Ipul Luruskan Isu Anggaran KND Sisa Rp500 Juta
Top 3 Berita Bola: Manchester United Diminta Lakukan Transfer Mengejutkan Perdana Selama 88 Tahun
Hipertensi dan Diabetes Jadi Penyakit Terbanyak ASN Pemkot Malang
Arti Subhanallah Wabihamdihi Subhanallahil Adzim: Makna dan Keutamaan Dzikir Agung
Simak, Harga BBM Pertamina Terbaru 1 Maret 2025: Pertamax Tembus Rp12.900!
Pergelaran Perdana Drama Musikal MAR Raih Penghormatan Standing Ovation dari 1000-an Penonton, Konser Menyentuh, Memukau dan Spektakuler