Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menunjuk Amien Sunaryadi menjadi Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas).
Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said mengungkapkan, proses pemilihan Amien Sunaryadi sebagai Kepala SKK Migas.
Proses pertama Sudirman mengirim surat pengajuan nama lima calon Kepala SKK Migas ke komite pengawas, yang terdiri dari Menteri ESDM, Kepala Badan Koordinasi Penanam Modal (BKPM), dan Menteri Keuangan.
"Komite Pengawas melakukan kajian," kata Sudirman, di kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Kamis (18/11/2014).
Setelah tim komisi pengawas melakukan kajian keluarlah dua nama calon yang layak dipilih, kemudian dua nama tersebut diajukan oleh Presiden. Dari dua nama Presiden Joko Widodo memilih Amien Sunaryadi sebagai Kepala SKK Migas.
"Waktu itu kirim lima kemudian jadi dua, dikirimkan ke presiden. Prosesnya dua minggu lalu," tutur Sudirman.
Penunjukan Amien, tertuang dalam Keputusan Presiden nomor 189/M2014 18 Nov 2014. Menurut Sudirman Keputusan Presiden memutuskan dua hal penting, Pertama memberhentikan Rudi Rubiandini Sebagai Kepala SKK Migas yang memang sudah diberhentikan. Kedua memberhentikan Pelaksana tugas Kepala SKK Migas Johanes Widjonarko, dan mengangkat Amien sebagai Kepala SKK Migas.
"Jadi pejabat lama diberhentikan. Dengan Keputusan Presiden diterbitkan Pak Amien bertugas sebagai kepala SKK Migas dan beliau melakukan persiapan-persiapan serah terima jabatan dalam dua hari ini," pungkasnya. (Pew/Ahm)
Ini Proses Pemilihan Kepala SKK Migas
Menteri ESDM, Sudirman Said menuturkan, proses pemilihan Kepala SKK Migas dilakukan selama dua minggu.
Diperbarui 19 Nov 2014, 16:39 WIBDiterbitkan 19 Nov 2014, 16:39 WIB
Nama calon kepala SKK Migas keluar sebagai hasil rapat Komite pengawas SKK Migas yang diketuai Menteri ESDM. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kandungan dalam Pisang Bisa Redakan Nyeri Saat Menstruasi
Resep Takjil Timun Suri Creamy yang Manis nan Segar
Bawa Kabur Motor Teman dengan Dalih Wawancara Kerja, Pria Ini Ditangkap
Manchester United Siap Boyong Bintang Muda Barcelona untuk Perbaiki Nasib
Arti Mimpi Kelinci Menurut Islam: Simbol Keberuntungan dan Pesan Spiritual
Ini 5 Amalan Sunnah Khusus Jumat Kata UAH, Lakukan di Bulan Ramadhan
Jadwal Sholat Sukabumi Bulan Ramadhan 2025, Jangan Ada yang Terlewat
Bupati Purbalingga Janji Suport Novi Sukatani, Caranya?
UAH Sarankan Sedekah setiap Hari Selama Ramadhan walau Hanya Rp1.000, Pahalanya Dahsyat
Cuaca Lebaran 2025, BMKG Prediksi Hujan Ekstrem Masih Mengintai
8 Pengusaha Besar Temui Prabowo di Istana Bahas Danantara, Ada Aguan hingga Tomy Winata
Mimpi Melihat Orang Sholat Artinya: Tafsir dan Makna Spiritual