Liputan6.com, Jakarta - Dewan Energi Nasional (DEN) menggelar sidang ke-14 dengan membahas tiga agenda, yang menyangkut perkembangan sektor energi nasional saat ini.
Ketua Harian DEN yang juga menjabat sebagai Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengatakan, sidang DEN kali ini merupakan sidang lanjutan dengan Ketua Umum DEN Presiden Joko Widodo yang mengarahkan untuk menyelesaikan Rencana Umum Energi Nasional (RUEN).
"Sidang ke-14, sebelumnya kita telah melakukan Febuari 2015. Ketua DEN juga bersidang bersama kita keputusan strategis arahan beliau terus memproses RUEN," kata Sudirman, saat membuka sidang DEN ke-14, di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Senin (29/6/2015).
Dalam sidang ke-14 ini, jajaran DEN akan membahas tiga hal. Pertama, penyusunan RUEN sesuai arahan ketua umum pada sidang sebelumnya. "Tiga agenda update yang pertama penyusunan RUEN," tuturnya.
Berikutnya adalah perkembangan program proyek pembangkit listrik 35 ribu Mega Watt (MW) yang ditargetkan selesai dalam 5 tahun. Agenda ketiga adalah percepatan penyerapan Bahan Bakar Nabati (BBN) yang dicampur dalam Bahan Bakar Minyak (BBM).
"Kedua isu perkembangan pembangkit listrik 35 ribu Mw, ketiga update percepatan biodiesel dan bioethanol dalam mendukung penggunaan Energi Baru Terbarukan. Seperti biasa kita ingin mendengar masukan dari anggota," pungkasnya.(Pew/Nrm)
Dewan Energi Gelar Sidang ke-14, Ini Agenda yang Dibahas
Sidang DEN kali ini merupakan sidang lanjutan
diperbarui 29 Jun 2015, 15:32 WIBDiterbitkan 29 Jun 2015, 15:32 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Gelandang yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim: Termasuk Jebolan Akademi Klub
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Nottingham Forest
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Tottenham, Segera Tanding di Vidio
Mengenal Keunikan Baju Bodo, Pakaian Adat Sulawesi Selatan
Dulu Dukung Anies, Relawan Hijau Hitam Kini Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
Hasil China Masters 2024: Sabar/Reza Tembus Final
Jakarta Dental Exhibition International (JADE) Sukses Kenalkan Inovasi Teknologi Kedokteran Gigi di Indonesia
Dapatkan Link Live Streaming Liga Italia Serie A AC Milan vs Juventus, Segera Tayang di Vidio
Hasil Liga Italia: Inter Milan Gilas Hellas Verona
Melihat Dampak Asap Rokok terhadap Kesuburan Sperma
Deklarasi Dukungan, GRIB Jaya Siap Menangkan RIDO Satu Putaran di Jakarta
Pesohor Ardhan Leemy Ajak Anak Muda Belajar Bisnis Properti, Sorot Bakti ke Orang Tua dan Keberkahan