Komentar Menteri Jonan soal Marah-marah Bos Freeport ke DPR

Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) antara Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Chappy Hakim dengan Komisi VII DPR berlangsung kisruh.

oleh Fiki Ariyanti diperbarui 10 Feb 2017, 09:30 WIB
Diterbitkan 10 Feb 2017, 09:30 WIB
Menteri Jonan Terima Audiensi Daerah Penghasil Migas
Menteri ESDM Ignasius Jonan menerima audiensi Asosiasi Daerah Penghasil Migas terkait Peraturan Menteri (Permen) ESDM Nomor 37 Th 2016. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Bintuni Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) antara Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Chappy Hakim dengan Komisi VII DPR berlangsung kisruh. Salah seorang Anggota Komisi VII DPR, Mochtar Tompo mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari Chappy.

Saat kunjungan kerja ke LNG Tangguh, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan mengaku sudah mendengar dan membaca informasi yang beredar soal kejadian tersebut.

"Saya sudah baca (kejadian Chappy dan DPR)," ucap dia saat berbincang dengan Liputan6.com di Teluk Bintuni, Papua Barat, Jumat (10/2/2017).

Jonan kemudian balik bertanya apakah Chappy memukul Anggota DPR tersebut. Karena menurut pengakuan Tompo, Chappy menepis jabat tangannya dan kemudian marah sambil menunjuk di dadanya.

"Mukul atau nunjuk ya? Kalau tidak mukul tidak apa," tegasnya.

Saat ditanyakan lagi mengenai permasalahan Freeport dengan DPR, Jonan hanya menjawab singkat. "Tidak tahu, saya kan tidak ikut," ujar Jonan.

Entah karena kasus ini atau bukan, Menteri Jonan akan bertemu dengan Direktur Jenderal Mineral dan Batubara (Minerba) Kementerian ESDM, Bambang Gatot Aryono, Jumat sore ini. Jonan menelepon Bambang langsung dari komplek LNG Tangguh tanpa menyebut apa yang akan dibahas soal pertemuan.

"Halo, Pak Bambang besok ketemu jam 4 di kantor saya ya. Bapak harus hadir lho, kalau saya mau tanya-tanya," tutur Jonan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya