Buruan Daftar, Semen Gresik Butuh Pekerja Lulusan SMK hingga D3

Pendaftaran dibuka hingga 18 Juli 2017

oleh Fitriana Monica Sari diperbarui 17 Jul 2017, 07:00 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2017, 07:00 WIB
semen-gresik-121128c.jpg

Liputan6.com, Jakarta Anak perusahaan dari Semen Indonesia Group, yaitu PT Semen Gresik membuka lowongan kerja bagi lulusan SMK hingga D3 untuk bergabung mengembangkan karier melalui Supervisor Trainee & Operational Trainee PT Semen Gresik. Pendaftaran dibuka hingga 18 Juli 2017.

PT Semen Gresik sendiri merupakan perusahaan operasional penghasil semen di Semen Group Indonesia.

Melansir laman semenindonesia.com, Minggu (16/7/2017), berikut kualifikasi bagi pelamar, persyaratan berkas lamaran, dan tata cara pendaftaran untuk bergabung dengan PT Semen Gresik:

Supervisor Trainee & Operational Trainee

D3 (Akreditasi jurusan minimal B):
1. D3 Teknik Elektro
2. D3 Teknik Kimia
3. D3 Teknik Mesin
4. D3 Teknik Pertambangan
5. D3 Teknik Lingkungan
6. D3 Teknik Sipil
7. D3 Instrumentasi
8. D3 Akuntansi
9. D3 Manajemen Keuangan
10. D3 Hiperkes & Keselamatan Kerja
11. D3 Hubungan Masyarakat
12. D3 Ketatalaksanaan Pelayaran Niaga dan Pelabuhan
13. D3 Manajemen Logistik
14. D3 Manajemen Pemasaran
15. D3 Manajemen SDM
16. D3 Manajemen Bisnis

Jurusan SMK:
1. SMK Teknik Kimia
2. SMK Teknik Listrik
3. SMK Teknik Mesin
4. SMK Teknik Instrumentasi

Kualifikasi Umum:
1. Pendidikan D3 (Supervisor Trainee) & SMK (Operational Trainee);
2. Warga Negara Indonesia (WNI);
3. IPK minimal 2,75 (skala 4,00) untuk D3 & Nilai UN rata-rata 7,00 untuk SMK;
4. Usia maksimal 25 tahun untuk D3 & maksimal 23 tahun untuk SMK (per 31 Desember 2017);
5. Sehat jasmani dan rohani;
6. Tidak buta warna untuk jurusan nomor 1,2,3,4,5,6,7,10,12, dan SMK;
7. Berkelakuan baik, tidak pernah terlibat tindak kriminal dan penyalahgunaan NAPZA;
8. Bersedia ditempatkan di seluruh area operasional Perusahaan.

Syarat dan Tata Cara Melamar

Persyaratan Berkas Lamaran:
Untuk proses pendaftaran online, peserta harap mempersiapkan dokumen sebagai berikut:
- Akun email yang valid dan dipastikan masih aktif (disarankan menggunakan Gmail);
- File Softcopy pas photo berwarna ukuran 4x6 (wajib);
- File Softcopy/hasil scanning KTP/KK yang masih berlaku (wajib);
- File Softcopy/hasil scanning daftar nilai UN/UNAS untuk SMA/SMK atau sederajat (wajib);
- File Softcopy/hasil scanning transkrip nilai untuk D3 (wajib);
- File Softcopy/hasil scanning ijazah;
- File Softcopy/hasil scanning Setifikat TOEFL (opsional);
- File Softcopy/hasil scanning SKCK yang masih berlaku (dapat disusulkan saat pelaksanaan TES TAHAP I).
Masing-masing file berformat JPG dengan ukuran maksimal 4MB.

Tata Cara Pendaftaran:
Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan perusahaan, silakan segera melakukan pendaftaran secara online di http://lp3t.psikologi.unair.ac.id/smig/
Ingat, pendaftaran hanya dibuka hingga 18 Juli 2017.

Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa menambahkan akun official LINE LP3T, ID @lp3t.unair

Rekrutmen ini tidak dipungut biaya apapun. Keputusan Tim Rekrutmen bersifat mutlak dan tidak dapat di ganggu gugat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya