Pasokan Menipis, Harga Ayam Merambat Naik

Harga cabai di kisaran Rp 16 ribu per kilogram (kg) hingga Rp 32 ribu per kg.

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Agu 2017, 14:29 WIB
Diterbitkan 07 Agu 2017, 14:29 WIB
Pasar (Foto: Fransiska Wahyuning)
Pasar (Foto: Fransiska Wahyuning)

Liputan6.com, Jakarta - Harga-harga bumbu dapur seperti cabai dan bawang terpantau stabil di awal pekan ini. Berbeda, untuk harga ayam mengalami kenaikan tetapi tidak terlalu besar. 

Berdasarkan pantauan Liputan6.com pada Senin (7/8/2017) di Pasar Nyamuk Cipondoh, Tangerang, harga cabai di kisaran Rp 16 ribu per kilogram (kg) hingga Rp 32 ribu per kg. Pada pekan lalu, harga berbagai jenis cabai juga berada di kisaran yang sama. 

Salah satu pedagang sayuran di pasar Nyamuk Cipondoh, Edi (40), merinci harga cabai rawit di kisaran Rp 32 ribu rupiah per kg. Untuk cabai rawit hijau dibanderol di angka Rp 16 ribu per kg.

Edi melanjutkan, harga bawang juga tak mengalami perubahan. Untuk harga bawang putih berada di kisaran Rp 45 ribu sampai Rp 48 ribu per kg. Sedangkan untuk bawang merah berada di kisaran Rp 27 ribu per kg.

Harga sayuran pun juga stabil. Harga bayam, kangkung, jagung dan lainnya tidak berubah jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya. “Harganya stabil, Ini sudah seminggu tidak naik, tidak turun juga. “ ujar Edi.

Kenaikan hanya terjadi salah satu bumbu, yaitu kemiri. Sebelumnya, kemiri dijual seharga Rp 28 ribu per kg. Saat ini kemiri dijual dengan harga Rp 48 ribu per kg, atau naik hampir dua kali lipat.

Daging

Sedangkan untuk harga ayam mengalami kenaikan secara perlahan sejak Lebaran atau sejak dua bulan lalu. Sejauh ini, harga ayam masih terpantau tinggi.

Mariono (72), salah satu penjual daging ayam di Pasar Cipondoh mengatakan bahwa saat ini harga ayam satu ekor di kisaran Rp 38 ribu. Padahal, biasanya hanya Rp 35 ribu. Kenaikan harga ini karena pasokan yang berkurang sejak Lebaran. “Iya mungkin normal lagi nanti abis Lebaran Haji kali” ujar dia.

Selain ayam, kenaikan juga terjadi pada hasil laut seperti ikan, udang, dan cumi. Seorang pedagang hasil laut di Pasar Nyamuk, Sofian (38) mengatakan, kenaikan hasil laut ini rata-rata mencapai 10 ribu per kg.

Terpantau paling tinggi adalah ikan tenggiri yang mencapai Rp 70 ribu per kg. Padahal, biasanya hanya Rp 60 ribu per kg. Sama seperti ikan tenggiri, udang dan cumi juga mengalami kenaikan.

Sebelumnya, udang per kg dijual dengan harga Rp 60 ribu, tetapi kini menjadi Rp 70 ribu. Sedangkan cumi, sebelumnya dijual dengan harga Rp 50 ribu per kg, tetapi sekarang dijual dengan harga Rp 60 ribu per kg.

Berbeda, untuk harga daging stabil semenjak sesudah Lebaran berada di harga Rp 120 ribu per kg. Walaupun pada saat Lebaran sempat mencapai Rp 130 ribu, kini sudah berada di kisaran Rp 120 ribu kembali. (Fransiska Wahyuning)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:


Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya