Mantan Istri Orang Terkaya Dunia Kembali Donasikan Harta Rp 38 Triliun, ke Siapa?

Salah satu wanita terkaya dunia MacKenzie Scott mengatakan telah memilih 286 organisasi yang akan menerima donasinya.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Jun 2021, 21:00 WIB
Diterbitkan 16 Jun 2021, 21:00 WIB
Menikah Lagi, Salah Satu Perempuan Terkaya di Dunia Bersanding dengan Guru
MacKenzie Scott, mantan istri bos Amazon Jeff Bezos, berpose dengan suami barunya, Dan Jewett. (dok. Giving Pledge)

Liputan6.com, Jakarta Salah satu wanita terkaya dunia MacKenzie Scott kembali mendonasikan hartanya. Mantan istri pendiri Amazon Jeff Bezos ini menyumbangkan USD 2,7 miliar setara Rp 38,4 triliun ke berbagai badan amal.

Di dalam unggahannya, Scott mengatakan ia ingin memberikan uang untuk mereka yang secara historis kekurangan dana dan terabaikan.

Melansir BBC, Rabu (16/6/2021), Scott mengatakan telah memilih 286 organisasi yang akan menerima donasinya. Organisasi tersebut bergerak pada bidang seni, pendidikan, dan ketidaksetaraan ras.

Sebagai wanita terkaya di dunia, sebagian besar kekayaan Scott berasal dari perceraian dengan orang terkaya dunia Jeff Bezos, pada 2019.

Berdasarkan kesepakatan perceraian,  dia menerima 4 persen saham Amazon, setelah membantu  Bezos membangun perusahaan raksasa teknologi pada tahun 1994.

Sejak saat itu, Scott kerap mengunggah untuk mendonasikan uangnya. Seperti di Desember, ketika Scott mengungkapkan telah menyumbangkan lebih dari USD 4 miliar hanya dalam 4 bulan kepada badan amal yang dipimpin wanita, hingga perguruan tinggi bagi kulit hitam.

Meski demikian, menurut Forbes, Scott masih menjadi orang terkaya urutan ke - 22 dengan total kekayaan senilai USD 59,5 miliar, terlepas dari besarnya sumbangan yang ia berikan.

 

Saksikan Video Ini


Janji Donasikan Sebagian Besar Harta

MacKenzie Scott
MacKenzie Scott (@mackenziescott/Twitter).

Pada unggahan blog terbarunya, dia menyatakan akan kembali memberikan kekayaannya.  Ini dilakukan setelah berdiskusi tim peneliti dan suami barunya, Dan Jewett, untuk memilih pihak yang akan menerima sumbangan tersebut

Diantara badan amal dan organisasi yang menerima sumbangan Scott dalam jumlah relatif besar, seperti yang menjembatani perpecahan agama, serta beberapa perguruan tinggi dan universitas.

Pada 2019, Scott menandatangani "The Giving Pledge", yakni sebuah janji untuk memberikan sebagian besar kekayaan.The Giving Pledge merupakan komitmen individu.

Selain itu, komitmen ini juga diperuntukkan kepada keluarga yang mendedikasikan sebagian besar kekayaannya untuk amal.

Hal ini dimulai dari Bill dan Melinda Gates serta Warren Buffet pada tahun 2010. Kemudian adapula pencipta Star Wars, George Lucas.

Reporter:  Nabila Nadazera

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya