Dewi Keberuntungan di Warren Buffett, Kembali Duduki Posisi Kelima Orang Terkaya Dunia

Kekayaan miliarder Warren Buffett mencapai Rp 1,6 triliun.

oleh Natasha Khairunisa Amani diperbarui 09 Mar 2022, 21:00 WIB
Diterbitkan 09 Mar 2022, 21:00 WIB
Kiat (3) Warren Buffett
Warren Buffett, CEO, Berkshire Hathaway. (Sumber zerohedge.com)

Liputan6.com, Jakarta - Warren Buffett kembali berada di urutan kelima orang terkaya di dunia. Bloomberg Billionaires Index kini mencatat kekayaan miliarder investor legendaris berusia 91 tahun itu bernilai USD 117 miliar atau setara Rp 1,6 triliun. 

Dilansir dari CNBC International, Rabu (9/3/2022), posisi teratas orang terkaya di dunia masih diduduki oleh Elon Musk, diikuti Jeff Bezos, Bernard Arnault, dan Bill Gates.

Berbeda dari keempat miliarder lainnya yang melihat kerugian, kekayaan Buffett tumbuh USD 7,8 miliar (Rp 111,6 triliun) di tahun 2022.

Menariknya, kerugian para miliarder itu menjadi penyebab kembalinya Warren Buffett ke posisi kelima sebagai orang terkaya di dunia.

Sebagai perbandingan, Musk, yang merupakan orang terkaya di dunia, telah rugi USD 62 miliar, sementara Gates rugi USD 12,5 miliar.

Saham Berkshire Hathaway pun naik lebih dari 7 persen sepanjang tahun ini yang sebagian besar berkat kepercayaan investor dalam diversifikasi.

Miliarder Teknologi Melihat Penurunan Kekayaan di Tahun 2022

Ilustrasi Miliarder
Ilustrasi Miliarder (pixabay.com)

Mark Zuckerberg, yang memiliki kekayaan bersih lebih dari USD 120 miliar pada bulan Januari, telah melihat kekayaannya anjlok hingga USD 54 miliar atau Rp 773,7 triliun karena nilai saham Facebook yang menurun.

Miliarder teknologi lain yang sebelumnya berada di 10 besar orang terkaya di dunia, sebenarnya mampu menggeser Buffett jika mereka tidak mendapatkan pukulan substansial karena jatuhnya saham teknologi tahun ini.

Para miliarder teknologi yang melihat kerugian itu diantaranya adalah pendiri Google Larry Page dan Sergey Brin, mantan CEO Microsoft Steve Ballmer dan pendiri Oracle Larry Ellison.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya