PGN Salurkan Gas Setara 2,7 Juta Liter BBM di Jakarta

PT Perusahaan Gas Negara Tbk mencatat setiap hari mengalirkan gas sebanyak 95 juta kaki kubik per hari di DKI Jakarta.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 20 Feb 2014, 14:57 WIB
Diterbitkan 20 Feb 2014, 14:57 WIB
pgn-131229c.jpg
PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) mencatat setiap hari mengalirkan gas sebanyak 95 juta kaki kubik atau setara 2,7 juta liter Bahan Bakar Minyak (BBM) per hari di DKI Jakarta.

Direktur Utama PGN, Hendi Prio Santoso menjelaskan, dari sekitar 60 penjual gas bumi yang ada di Indonesia, PGN adalah satu-satunya perusahaan yang membangun jaringan pipa gas untuk menyalurkan gas bumi di  DKI Jakarta.

“Kami semua memahami bagaimana tantangannya membentangkan infrastruktur energi berupa pipa gas di tengah hiruk pikuknya kesibukan Jakarta, tapi kami tetap berkomitmen untuk terus membangun,” kata Hendi dalam keterangan tertulisnya, Kamis, (20/2/2014)

Pengembangan infrastruktur yang dilakukan perusahaan pelat merah ini ditujukan untuk melayani seluruh lapisan konsumen, baik itu untuk rumah tangga, industri, usaha kecil seperti warung bakso, restoran maupun gas untuk transportasi.

Saat ini, jumlah pelanggan PGN di DKI Jakarta sekitar 13.900 pelanggan. Dari jumlah itu, sekitar 13.500 di antaranya adalah pelanggan kecil dan rumah tangga.

 “Untuk itu kami sangat berharap agar ada saling pengertian dari pelaku usaha gas lainnya untuk turut membangun infrastruktur gas di daerah yang belum ditangani PGN, agar pemanfaatan gas bumi dapat merata ke seluruh wilayah Indonesia” tutur Hendi.
 
Setiap hari PGN mengalirkan gas ke wilayah DKI Jakarta sebanyak 95 juta kaki kubik atau setara 2,7 juta liter BBM per hari.  Menurut Hendi, selama ini PGN turut membantu mengurangi kemacetan lalu lintas, karena kalau diangkut dengan truk tangki berkapasitas 10.000 liter, maka membutuhkan 270 truk tangki yang akan menambah padat jalanan di Jakarta.

Wilayah DKI adalah satu dari banyak wilayah di Indonesia yang mendapatkan aliran gas dari PGN. Saat ini PGN memiliki pipa sekitar 6.000 kilometer yang terbentang di Pulau Sumatera dan Jawa. PGN menyalurkan gas bumi untuk lebih dari 100.000 pelanggan.

"Dari jumlah itu lebih dari 98.000 pelanggan adalah rumah tangga dan komersial seperti warung bakso, pempek dan usaha kecil lainnya," ungkap Hendi. (Pew/Ahm)



*Bagi Anda yang ingin mengetahui hasil ujian CPNS Honorer K2 2013 silakan klik di cpns.liputan6.com

Baca juga:

Produksi Meningkat, Alokasi Gas Domestik Naik

Mobil Masih Jarang Pakai BBG, SPBG PGN Sepi Pembeli

PGN Gelar Program 1 Juta Sambungan Baru Gas Rumah Tangga



Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya