Liputan6.com, Jakarta - Louis van Gaal masih belum dapat memberikan yang terbaik untuk Manchester United. Untuk kedua kalinya, Setan Merah menelan kekalahan. Usai dikalahkan Swansea 1-2 di pekan perdana Liga Premier, kini United kalah 0-4 dari klub Divisi III Milton Keynes (MK) Dons.
Dalam laga yang digelar di Stadion MK, Rabu (27/8/2014), Van Gaal melakukan eksperimen dengan menurunkan sejumlah pemain cadangan. Meneer Belanda itu mempercayakan Danny Welbeck, Javier Hernandez, Shinji Kagawa dan Anderson.
Namun, percobaan itu gagal. Pertandingan berjalan 25 menit, gawang MU yang dikawal David de Gea dibobol dengan mudah oleh Will Grigg. Striker MK Dons itu menambah penderitaan MU saat kembali menjebol gawang De Gea pada menit 63.
Petaka bagi MU bertambah di menit 70. Benik Afobe memperlebar keunggulan MK Dons menjadi 3-0. Pemain yang dipinjam dari Arsenal itu pun menutup pesta gol MK Dons di menit 84. MK Dons pun akhirnya berhak melaju ke babak tiga Piala Liga usai menang 4-0.
Baca Juga:
Van Gaal Tak Kaget MU Dibantai MK Dons
Demi 5 Pemain, MU Buang Dana Hingga Rp 3,3 Triliun
[INFOGRAFIS] Menanti Aksi "Malaikat" di Markas "Setan Merah"
Lihat cuplikan gol-gol MK Dons ke gawang MU di bawah ini:
Video Saat MU Jadi Bulan-bulanan Klub Divisi III
Usai dikalahkan Swansea 1-2 di pekan perdana Liga Premier, kini United kalah 0-4 dari klub Divisi III Milton Keynes (MK) Dons.
diperbarui 27 Agu 2014, 12:48 WIBDiterbitkan 27 Agu 2014, 12:48 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Zeekr Hadirkan Dua Mobil Listrik Premium di GJAW 2024, Harga Mulai dari Rp 1 Miliar
Threads Prioritaskan Konten Sesuai Preferensi Pengguna, Kurangi Rekomendasi Acak
Ruben Amorim Bisa Langsung Ukir Tinta Emas saat Debut di Manchester United
Berantas Hoaks sampai Peretasan, Polda Metro Jaya Bentuk Ditressiber
Jadi Desa Wisata Dunia, Wukirsari Butuh Pemandu Kelas Internasional
Rahasia Resep Garang Asem Ayam Tanpa Santan dan Daun, Coba 5 Variasinya
VIDEO: Wanita Tertinggi dan Terpendek di Dunia Dipertemukan Oleh Rekor Dunia Guinness
Bahas Soal Pacaran Saat Upacara, Kepala Sekolah di Subang Viral dan Banjir Pujian
Nissa Sabyan Apes Dihantam 18 Ribuan Komentar Setelah Nikah dengan Ayus, Netizen Serukan Boikot!
Cara Pindah DPT Pilkada 2024: Tidak Masuk DPT dan DPTb, Masih Bisa Coblos
Hasto PDIP: Jokowi Sangat Khawatir Terhadap Kemunculan Anies
Direktur Utama BRI Dinobatkan Sebagai ”The Best CEO” untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities