Prakiraan Susunan Pemain Ajax vs Barcelona:

Ajax bisa tampil lengkap, Barcelona andalkan trio striker maut.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 05 Nov 2014, 20:20 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2014, 20:20 WIB
Ajax vs Barcelona
Ajax vs Barcelona (Liputan6.com/Ari Wicaksono)

Liputan6.com, Amsterdam: Duel ketat diprediksi akan terjadi dalam laga Ajax Amsterdam kontra Barcelona dini hari nanti. Pertahanan rapuh tuan rumah akan mendapat ujian berat dari trisula maut Barca.

Ya, Ajax Amsterdam harus memperbaiki kinerja lini belakangnya jika tak ingin menjadi lumbung gol di laga ini. Sayangnya, performa para bek Ajax tak meyakinkan karena sudah kebobolan 12 gol dari 11 laga di Eredivisie.

Bahkan, pada pertemuan pertama wakil asal Belanda itu dibobol tiga gol oleh tamunya.Beruntung di laga ini, Ajax tidak terlalu kehilangan banyak pemain.

Di lini belakang pelatih Frank DeBoer tetap bertumpu pada Rhijn,Veltman,Moisander, dan Boilesen.Lini tengah menjadi tumpuan bagi Ajax untuk meraih kemenangan.Klaassen,Serero,dan Viergiver diharapkan mampu kreatif untuk membongkar pertahanan lawan.

Sementara Barcelona akan tampil tanpa Andres Iniesta dan Jeremy Mathieu yang cedera. Namun pelatih Luis Enrique siap bertumpu pada trio striker maut,Neymar,Lionel Messi, dan Luis Suarez.


Prediksi Susunan Pemain:

Ajax: Cillessen; Van Rhijn, Moisander, Veltman, Viergever; Andersen, Klaassen, Zimling; Schone, Sigthorsson, Milik

Barcelona: Ter Stegen; Alves, Bartra, Mascherano, Adriano; Busquets, Rakitic, Xavi; Neymar, Messi, Suarez

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya