Liputan6.com, Jakarta: Pembekuan organisasi PSSI menuai kritik dari kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania. Seperti diberitakan sebelumnya, Kemenpora melalui suratnya bernomor 01307 tahun 2015 mengatakan memberikan sanksi administratif dengan tidak mengakui organisasi PSSI.
Bahkan, Kemenpora mengalihkan pengelolaan timnas Indonesia dan kompetisi kepada KONI dan KOI. Ketua umum The Jakmania, Richard Achmad Supriyanto, menyayangkan langkah yang diambil Menpora.
Dia menilai, langkah Menpora membekukan PSSI seperti pisau bermata dua. Di samping itu, dia mempertanyakan fungsi serta kinerja dari Tim Sembilan bentukan Kemenpora.
"Seharusnya Tim Sembilan bukan hanya berperan mendampingi Menteri, tetapi juga menggali persoalan persepakbolaan nasional. Termasuk mengenai manajemennya," tulis Richard, melalui rilis resminya kepada wartawan.
"Menpora dan stafnya hanya bisa membekukan PSSI tanpa memberi solusi atau exit plan," tegasnya.
Maka itu, dia berharap Presiden Joko Widodo mau turun tangan untuk memperbaiki persepakbolaan, serta mengevaluasi kinerja Menpora, Imam Nahrawi.
"Jakmania berharap kejadian ini tidak menjadikan suporter sebagai korban maupun saling berhadapan," tutur Richard.
Jakmania: Menpora Bekukan PSSI Tapi Tanpa Solusi
The Jakmania ingin Presiden Jokowi ambil tindakan dengan keputusan Menpora.
diperbarui 24 Apr 2015, 01:05 WIBDiterbitkan 24 Apr 2015, 01:05 WIB
Harapannya Richard Ahmad sebagai Ketua Umum Jakmania. Ia ingin membawa Jakmania sebagai pemain ke-12 yang memacu semangat Persija untuk berprestasi di kancah nasional dan internasional. Jakarta, Kamis (5/3/2015). (Liputan6.com/Gautama Adianto)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Membeli HP Terbaik Tahun 2024-2025: Jangan FOMO dan Terbuai Iklan
41 Tips Memasak Enak dan Sehat yang Wajib Diketahui Setiap Orang
Cara Pindah KTP Sesuai Jenisnya, Ini Beda Dulu dan Sekarang
Cara Merawat Luka Bekas Implan, Kapan Harus Konsultasi Dokter?
Polri Ungkap 397 Kasus TPPO Periode Oktober-November 2024, Selamatkan 904 Orang
Mendag Budi Pastikan Harga Bapok Stabil Jelang Nataru Saat Meninjau Pasar Gedhe Klaten
Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8: Smartphone Flagship dengan Kamera Hasselblad Terbaru
VIDEO: AKP Dadang Iskandar Ngamuk saat Serahkan Diri
Saksikan Mega Series Magic 5 Season 3, di Indosiar, Jumat 22 November 2024, via Live Streaming Pukul 17.30 WIB
Mendag Blusukan ke Pasar Klaten Cek Harga Minyakita hingga Beras, Ini Hasilnya
Tips Memilih Durian yang Manis dan Tebal: Panduan Lengkap untuk Pecinta Raja Buah
Hukum Memberikan Mahar dari Harta Haram dan Konsekuensi Pernikahannya