Liputan6.com, Liverpool - Kapten Liverpool, Steven Gerrard, menjalani laga terakhirnya di Stadion Anfield sebelum hengkang akhir musim ini. Sayang, pertandingan perpisahan itu tak berjalan mulus, Liverpool takluk 1-3 dari Crystal Palace, Sabtu (17/5/2015).
Usai pertandingan, Gerrard mendapat kesempatan berbicara di depan publik Anfield untuk yang terakhir kalinya sebagai pemain Liverpool. Gerrard mengaku sedih tak lagi bisa bermain di depan pendukung Liverpool yang fanatik.
Baca Juga
Arsenal Yakin Masih Bisa Mengungguli Liverpool dalam Perebutan Gelar Liga Inggris
Dikabarkan Akan Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia, Ini Statistik Mitchel Bakker saat Lille melawan Liverpool di Liga Champions
Daftar Tim yang Lolos ke 16 Besar Liga Champions, Salah Satunya Paling Banyak Cetak Gol
"Saya benar-benar hancur, karena saya tidak akan bermain di depan pendukung seperti ini lagi," ungkap Gerrard di tengah-tengah publik Anfield, seperti dilansir situs resmi Premier League.
Advertisement
"Pendukung yang berdiri di sekeliling saya melebihi apapun. Saya telah bermain di depan suporter di seluruh dunia, dan kalian adalah yang terbaik," sambungnya.
Menurut Gerrard, suporter Liverpool adalah yang terbaik di dunia, dengan semua semangat yang ditularkan. Pemain berusia 34 tahun ini mengungkapkan betapa dia akan kehilangan banyak momen berharga setelah meninggalkan Liverpool.
"Saya sudah takut saat-saat ini terjadi, alasannya adalah karena saya akan kehilangan begitu banyak hal di sini," tutur mantan kapten Timnas Inggris ini.