Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester City: Awas Disalip MU!

Bukan perkara mudah bagi City mengalahkan Spurs di White Hart Lane.

oleh Thomas diperbarui 26 Sep 2015, 10:05 WIB
Diterbitkan 26 Sep 2015, 10:05 WIB
Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester CIty (Liputan6.com/Yoshiro)
Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester CIty (Liputan6.com/Yoshiro)

Liputan6.com, Jakarta - Manchester City akan menghadapi laga berat di pekan tujuh Liga Premier Inggris. Pasukan Manuel Pellegrini bertandang ke markas Tottenham Hotspur di White Hart Lane, Sabtu (26/9/2015) malam WIB.

Kemenangan wajib diraih City. Pasalnya akhir pekan lalu, mereka menelan kekalahan pertama di Liga Inggris. City kalah 1-2 dari West Ham United sekaligus menghentikan lima kemenangan beruntun tanpa kebobolan.

Hasil buruk di pekan keenam ini membuat City mau tidak mau harus segera kembali ke jalur kemenangan di pekan ketujuh. Bila sampai kalah lagi, posisi mereka di puncak klasemen bisa digusur oleh rival sekota, Manchester United.

Setan Merah cuma tertinggal dua poin saja dari City. MU diperkirakan akan dengan mudah meraup poin penuh di pekan ketujuh karena cuma menghadapi juru kunci Sunderland di Old Trafford.

Bukan perkara mudah bagi City mengalahkan Spurs di White Hart Lane. Mereka kemungkinan tidak bisa diperkuat oleh gelandang kreatif David Silva yang mengalami cedera. Posisi Silva akan digantikan rekrutan anyar Kevin de Bruyne. Eks pemain Wolfsburg ini sudah mulai nyetel dengan rekan-rekan barunya. Pemuda Belgia itu telah menyumbang dua gol.

Konsentrasi City juga terpecah karena pertengahan pekan depan harus berlaga di Liga Champions melawan Borussia Moenchengladbach. Laga itu juga wajib dimenangkan karena City kalah dari Juventus di matchday pertama.

Untungnya City punya catatan bagus di White Hart Lane. Dua kunjungan terakhir City berakhir dengan kemenangan. Bahkan pada Januari 2014, The Citizens bisa membantai Spurs 5-1 di White Hart Lane.

Dari 10 pertemuan terakhir di Liga Premier Inggris, City berhasil meraih delapan kemenangan atas Spurs.

Tottenham sendiri juga perlu memetik kemenangan demi memangkas jarak dengan City. Dari enam laga yang sudah berlangsung, tim besutan Mauricio Pochettino cuma meraup sembilan poin.

Pochettino akan berharap banyak pada pemain baru Son Heung-min untuk  menjadi pembeda. Sebab striker Harry Kane masih mandul di musim ini.  Son sedang panas. Dia telah mengoleksi tiga gol sejak dibeli dari Bayer Leverkusen di bursa transfer musim panas. (Tho/Vid)

Baca Juga

Mengenal Lebih Dekat Pebasket Cantik Hanum Fasya

Inilah 5 Klub Raksasa Eropa yang Peduli Pengungsi Suriah

Bukan Hanya Trio Paijo, Inter Juga Punya Duo 'MeMe'

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya