Cara SFC Gempur Pertahanan Persib

Dia menilai, sektor sayap Persib bisa menjadi celah yang bisa dimanfaatkan tim untuk mencetak gol.

oleh Antonius Hermanto diperbarui 16 Okt 2015, 11:11 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2015, 11:11 WIB
Asri Akbar
Asri Akbar (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Gelandang jangkar Sriwijaya FC, Asri Akbar merasa bakal lebih mudah bagi Sriwijaya menyerang Persib dari sisi lapangan dalam duel final Piala Presiden 2015 di SUGBK, Sabtu (18/10/2015). Kesimpulan itu didapat Asri lantaran selalu mengikuti perkembangan permainan Persib selama perhelatan Piala Presiden.

Dia menilai, sektor sayap Persib bisa menjadi celah yang bisa dimanfaatkan tim untuk mencetak gol. Pergerakan dua bek sayap Persib, Toni Sucipto dan Supardi Nasir saat naik menyerang memberikan kesempatan bagi pemain Sriwijaya melancarkan serangan balik.

"Saya pikir kami akan lebih mudah menyerang mereka dari sisi winger, karena saat mereka menyerang, bek kiri dan kanan mereka suka ikut bantu menyerang, jadi itu menjadi sedikit celah buat kami," tambah Asri. "Saya sendiri akan mencoba bermain bola-bola panjang ke winger," ujar eks-Persiba Balikpapan ini mengakhiri.

Asri Akbar menilai absennya "Gattuso Persib" Hariono bakal memberikan keuntungan sendiri bagi Sriwijaya. Dia merasa, daya jelajah Persib kurang tanpa Hariono.

Hariono dipastikan absen di final setelah terkena kartu merah saat melakoni partai semifinal kontra Mitra Kukar. Menurut Asri, Hariono gelandang pekerja keras. Mantan pemain Deltras Sidoarjo itu membuat Persib memiliki tenaga ekstra menyusuri setiap jengkal lapangan tengah.

Meski minus Hariono, Asri mengingatkan pemain agar tetap berhati-hati dan jangan terlena."Sebab, Persib juga memiliki pemain pelapis bagus seperti Dedi Kusnandar dan Taufiq," ujar Asri selepas latihan di GOR Kuningan, Jakarta, Jumat pagi. (Ton/Rjp/Rco)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya