Liputan6.com, Jakarta- Tim polo berkuda Indonesia sedang giat berlatih untuk mengejar target medali emas di SEA Games 2017 dan Asian Games 2018. Latihan digelar setiap hari di Nusantara Polo Club.
Latihan intensif tim polo berkuda Indonesia biasanya libur pada hari Senin. Libur latihan terpaksa dilakukan karena Senin merupakan hari libur kuda di Indonesia.
"Kami latihan setiap hari. Cuma kalau hari Senin libur karena jatah kuda libur," kata kapten tim polo Indonesia, Novel Alva Momongan saat ditemui di acara penandatanganan kemitraan Nusantara Polo Club dengan MatahariMall, Rabu (27/1/2016).
Di beberapa negara, kuda untuk balapan memang punya jatah libur. Bila Indonesia hari Senin, di Jerman kuda libur di hari Minggu.
Tim polo Indonesia memasang target tinggi. Mereka ingin merebut medali emas di Sea Games 2017 di Malaysia dan Asian Games 2018 di Indonesia.
"Kami yakin bisa emas. Kita sebelumnya juara All Asia Cup 2014 dan runner-up di 2016. Malaysia bakal jadi lawan terberat kami di Sea Games dan Asian Games," lanjut Novel.
Tak Hanya Atlet, Kuda Juga Butuh Libur
Kuda atlet polo Indonesia istirahat di hari Senin.
diperbarui 27 Jan 2016, 22:50 WIBDiterbitkan 27 Jan 2016, 22:50 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Israel Klaim Tangkap Agen Rahasia Senior Hizbullah di Lebanon
Cara Screenshot di HP, Laptop dan PC: Panduan Lengkap
Cara Mengobati Gusi Bengkak Disertai Nyeri, Lakukan dengan Benar
Cara Cek Ginjal Sendiri untuk Mendeteksi Kondisinya, Ini Waktu yang Tepat
Guntur Soekarnoputra Ulang Tahun ke-80, Luncurkan Buku Sangsaka Melilit Perut Megawati
5 Cara Mengolah Daun Murbei untuk Dikonsumsi, Ampuh Turunkan Kolesterol dan Menjaga Kesehatan Jantung
Cara Membuat Barcode Berikut Jenis dan Manfaatnya, Menarik Diketahui
MK Kabulkan Uji Materi UU Cipta Kerja, DPR: Angin Segar bagi Buruh
One UI 7 Beta Segera Hadir! Simak Daftar HP Samsung yang Kebagian
Difteri Adalah Penyakit Infeksi Akibat Corynebacterium Diphtheria, Kenali Gejalanya
Panglima TNI Agus Subiyanto Mutasi 76 Perwira Tinggi, Ini Daftarnya
Daniel Cormier Sebut Ilia Topuria Pantas Menyandang Gelar Petarung UFC Terbaik 2024