Ana Ivanovic Tersingkir di Putaran Pertama Olimpiade

Ia disingkirkan peringkat 12 dunia Carlas Suarez Navaro.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 07 Agu 2016, 14:02 WIB
Diterbitkan 07 Agu 2016, 14:02 WIB
Ana Ivanovic
Petenis Serbia, Ana Ivanovic, saat bertanding melawan Carla Suarez Navarro, pada babak pertama Olimpiade Rio 2016, Sabtu (6/8/2016) malam waktu setempat. (EPA/MICHAEL REYNOLDS)

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Mantan petenis nomor satu dunia Ana Ivanovic tersingkir dari Olimpiade Rio de Janeiro 2016 pada putaran pertama.  Ivanovic juga menolak menyalahkan angin kencang yang disebut-sebut oleh sejumlah petenis menyulitkan untuk bermain di Rio.

Ivanovic sempat unggul satu set atas petenis peringkat 12 dunia Carlas Suarez Navaro, sebelum kalah pada dua set selanjutnya dari petenis Spanyol tersebut. "Ini merupakan undian berat untuk putaran pertama," kata Ivanovic.

"Saya memiliki peluang untuk bangkit pada set ketiga, namun setiap kali saya mendekat untuk mengejar dia, saya menyia-nyiakan peluang," tambahnya.

Pertandingan ini dimainkan di stadion yang kosong nyaris separuhnya, sesuatu yang mengecewakan panitia penyelenggara. Namun jumlah penonton tidak mengganggu petenis Jepang Kei Nishikori, yang membuka turnamen tenis tunggal putra di lapangan tengah dengan menyingkirkan Albert Ramos Vinolas asal Spanyol melalui skor 6-2, 6-4.

Nishikori mengatakan ia tidak peduli jika stadion penuh atau kosong sepanjang ia tetap mendulang kemenangan. "Itulah hal terpenting," tambahnya.

Meski demikian, satu isu yang berdampak pada permainan Nishikori dan sebagian pertandingan lain pada hari yang panas dan lembab yakni angin, dimana angin berhembus dari lautan untuk membuat situasi semakin sulit.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya