Liputan6.com, Dortmund - Real Madrid akan menghadapi tuan rumah Borussia Dortmund di babak grup Liga Champions, Rabu (28/9/2016) dinihari nanti di Signal Iduna Park.
Jelang pertandingan, pelatih Dortmund, Thomas Tuchel, mengakui timnya akan mewaspadai permainan bintang Madrid Cristiano Ronaldo.
Advertisement
Baca Juga
Tuchel tak yakin penampilan Ronaldo sedang merosot. Dia memperkirakan penyerang Madrid itu akan memberikan banyak masalah untuk timnya.
"Siapa bilang penampilan Ronaldo memburuk? Dan apa artinya itu? Saya tidak dapat memberi jawaban pasti namun Cristiano merupakan salah satu pemain terbaik di dunia. Ia merupakan pemain luar biasa," katanya
Menurut Tuchel, Ronaldo dapat menjadi penentu untuk timnya pada momen apapun dalam satu pertandingan.
"Ini adalah malam Liga Champions di Dortmund dan para pemain terbaik akan mengeluarkan penampilan terbaik mereka pada malam-malam seperti ini," ujarnya.
Ronaldo, pencetak gol terbanyak sepanjang masa di kompetisi ini, dikabarkan kesulitan mendapatkan kembali kebugaran dan penampilan terbaiknya sejak mengalami cedera pada pertandingan final Piala Eropa 2016.
Selain soal kebugaran, Ronaldo juga disebut-sebut tengah berselisih dengan pelatihnya Zinedine Zidane.
Dia dilaporkan marah saat ditarik keluar lapangan oleh Zidane saat Real bermain imbang 2-2 dengan Las Palmas.
Kejadian ini kini menjadi subyek perhatian di media Spanyol, yang berdebat apakah pemain 32 tahun itu, masih bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya.