Harga Tiket Uji Coba Indonesia Vs Vietnam

PSSI mencetak 27.200 lembar tiket dengan komposisi 26.500 tiket berbayar dan 700 tiket undangan.

oleh Risa Kosasih diperbarui 03 Okt 2016, 18:30 WIB
Diterbitkan 03 Okt 2016, 18:30 WIB
Pemain Timnas Indonesia
Boaz Sollosa dan Andik Vermansyah merayakan gol yang dilesakkan Boaz ke gawang Malaysia saat laga ujicoba di Stadion Manahan Solo, Selasa (6/9). Indonesia menang dengan skor telak 3-0. (Liputan6.com/Boy Harjanto)... Selengkapnya

Liputan6.com, Sleman - Laga uji coba jelang Piala AFF antara Indonesia melawan Vietnam bakal digelar pada Minggu (9/10/2016) sore. PSSI telah menyiapkan 27.200 tiket untuk pertandingan yang dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, tersebut.

Rinciannya terdiri dari 26.500 tiket berbayar dan 700 lembar disebar untuk tamu undangan. Tiket untuk menonton Irfan Bachdim dan kawan-kawan ini bisa didapatkan melalui ticket box di stadion mulai pukul 10.00 WIB pada hari H pertandingan.

"Untuk tiket preorder akan diinfokan setelah koordinasi dengan panpel lokal. Dan daftar nama pemain Timnas yang akan melawan Vietnam akan diinfokan besok (Selasa)," demikian rilis resmi yang diterima Liputan6.com.

Berikut daftar harga tiket pertandingan Indonesia vs Vietnam:

VIP Barat Bawah: Rp 150.000 - 4.000 lembar

VIP Barat Atas: Rp 100.000 - 1.500 lembar

Tribun Timur: Rp 50.000 - 9.000 lembar

Tribun Utara dan Selatan (Belakang Gawang): Rp 30.000 - 12.000 lembar.
Timnas Indonesia (Liputan6.com/Fajar Abrori)

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya