Liputan6.com, Bandung - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, mengakui peran bobotoh menyusul keberhasilan tim menembus semifinal Piala Presiden 2017.
Belasan ribu bobotoh diperkirakan hadir pada babak 8 besar Piala Presiden 2017 menghadapi Mitra Kukar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (25/2/2017). Mereka menyaksikan langsung Hariono dan kawan-kawan mengalahkan tim berjuluk Naga Mekes dengan skor 3-2.
Advertisement
Baca Juga
"Saya menganggap pertandingan kemarin seperti bermain di kandang sendiri karena banyak bobotoh yang hadir dan 85 persen isi stadion dikuasai pendukung kita," kata Umuh saat ditemui di Bandara Husein Sastranegara, Minggu (26/2/2017).
Umuh berharap dukungan bobotoh bisa terus berlanjut dan menjadi kekuatan bagi Persib untuk eraih target mempertahankan gelar Piala Presiden.
"Saya yakin dan percaya kalau bobotoh pasti mendukung kita. Maka kami berharap bisa meraih gelar juara berkat dukungan bobotoh," jelasnya.
Salah satu pentolan Viking Persib Club, Agus Rahmat, menuturkan hasil yang diraih Persib saat ini menjadi kebahagiaan tersendiri untuk bobotoh.
"Hasil ini menjadi kebahagiaan dan pasti ingin juara. Sebagai pendukung kita cinta Persib dan akan melakukan apapun untuk memberi semangat. Hasil kemarin sedikit terbayar perjuangan kita," ucapnya.