Mengenang Julia Perez Saat Menjadi Manajer AS Roma

Julia Perez mengembuskan napas terakhirnya di RSCM, Sabtu (10/6/2017).

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 10 Jun 2017, 12:30 WIB
Diterbitkan 10 Jun 2017, 12:30 WIB
Julia Perez
Julia Perez menghembuskan napas terakhirnya di RSCM, Sabtu (10/6/2017). (Instagram Julia Perez)

Liputan6.com, Jakarta - Julia Perez (Jupe) mengembuskan napas terakhirnya di RSCM, Sabtu (10/6/2017) setelah berjuang melawan kanker mulut rahim. Selebritas yang terkenal periang ini juga sangat dekat dengan dunia sepak bola.

Salah satunya adalah ketika ia menjadi manajer bagi AS Roma yang melakukan tur dua musim lalu. Wanita yang kerap disapa Jupe itu bersaing dengan aktris Julie Estelle dalam laga uji coba internal antara Roma merah dan Roma Putih.

"Mudah-mudahan Radja Nainggolan berada di tim saya, agar dia di bawah kendali saya," ucap pemeran film Hantu Jamu Gendong saat itu. Sontak, pernyataan Jupe itu disambut riuh tawa seisi ruangan jumpa pers.

Setelah sesi jumpa pers selesai, Julia Perez menyempatkan diri foto narsis bareng pemain yang khas dengan rambut mohawk dan badan penuh tato itu.

Sayangnya, Jupe yang menjadi manajer AS Roma putih harus melihat timnya menerima kekalahan. AS Roma merah yang dipimpin Julie Estelle menang dengan skor tipis 2-1.

Meski demikian, kebahagiaan tetap terpancar di wajah Julia Perez usai pertandingan. Apalagi, ia sempat berswafoto dengan Pangeran AS Roma, Francesco Totti.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya