Liputan6.com, Milan - Pelatih anyar Inter Milan, Luciano Spalletti santai terkait transfer pemain pada musim panas tahun ini. Menurut Spalletti, skuat Inter Milan sekarang juga sudah memiliki nilai untuk bersaing musim depan.
Rival sekota Inter Milan, AC Milan telah belanja besar-besaran demi persiapan musim depan. Empat pemain telah resmi menjadi pemain anyar Rossoneri yakni Ricardo Rodriguez, Franck Kessie, Andre Silva, dan Mateo Musacchio. Â
Sementara belum satu pun pemain yang diboyong oleh Nerazzurri sejauh musim panas ini. Spalletti tidak khawatir dengan situasi yang berkembang sekarang, karena dia melihat ambisi besar dari pemilik Inter Milan.
"Saya berbicara dengan Zhang Jindong (pemilik) ketika saya berada di Tiongkok," ungkap Spalletti, seperti dilansir Premium Sport.
"Saya melihat gairah dan ambisi dan itu membuat saya rileks. Jelas bahwa beberapa pemain baru akan membuat perbedaan, tapi kita jangan lupa skuat ini sudah bernilai dengan pemain-pemain yang sangat penting," paparnya.
Akhir musim 2016-2017, Spalletti memutuskan meninggalkan kursi pelatih AS Roma. Pelatih berkepala plontos ini percaya Inter Milan bisa memulai musim depan dengan baik, karena kekuatan skuat yang ada sekarang.
"Dengan skuat ini, itu berarti kami memulai dengan dasar yang bagus," terang pelatih berusia 58 tahun ini.
AC Milan Belanja Jor-joran, Inter Milan Tak Khawatir
Inter Milan belum belanja pemain, sedangkan AC Milan sudah boyong 4 pemain baru.
Diperbarui 16 Jun 2017, 03:45 WIBDiterbitkan 16 Jun 2017, 03:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mobil Listrik Mungil Wuling Ini Jagonya Cari Takjil di Daerah Nyempil!
Anak Sudah Bisa Diajarkan Konsep Puasa Ramadan Sejak Usia 5 Tahun
Israel Serang Lebanon, Kepala Pasukan Udara Hizbullah Tewas
X Hadirkan Fitur Baru di Communities: Filter hingga Penyortiran Postingan
VIDEO: Wali Kota Bekasi Tegur Lurah Jatiraden yang 'Palak' Pengusaha Kasur
Ingat! Bonus Hari Raya Ojol Sifatnya Menghimbau, Bukan Wajib
350 Caption Weekend untuk Instagram yang Inspiratif dan Menghibur
6 Artis Ini Banting Tulang demi Biayai Kebutuhan Keluarga, Nunung Sampai Jual Rumah
Hujan Es yang Fenomena Menakjubkan, Simak Ragam Fakta di Baliknya
Paras Antea Putri Turk Cicit Buyut Keluarga WR Supratman Saat Perkenalkan Lagu Pertama Ciptaan Kakek Buyutnya Bikin Salah Fokus
Jadwal BRI Liga 1 2024/2025, 12-13 Maret: Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang
Siaga Bencana, Teman Tuli Serap Sosialisasi Mitigasi Inklusif dari BPBD Kota Cimahi