Derbi Lawan Inter Milan, Kalinic Siap Bela AC Milan?

Kalinic sudah menyumbang dua gol dan dua assist buat AC Milan.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 07 Okt 2017, 14:30 WIB
Diterbitkan 07 Okt 2017, 14:30 WIB
AC Milan, Nicola Kalinic
Penyerang AC Milan, Nikola Kalinic mulai kembali berlatih pasca cedera. (AFP/Miguel M

Liputan6.com, Milan - Sempat ada kekhawatiran AC Milan tak bisa memainkan Nikola Kalinic saat melakoni laga melawan Inter Milan. Namun, kekhawatiran itu sedikit mereda setelah Kalinic mulai kembali berlatih.

AC Milan memang membutuhkan kekuatan penuh kala melakoni laga bertajuk Derby della Madonnina di Giuseppe Meazza, Senin (16/10/2017) dinihari WIB itu. Pasalnya, mereka mengincar poin penuh setelah menelan tiga kekalahan di awal musim ini.

Karenanya, kehadiran Kalinic jelas sangat dibutuhkan pelatih Vincenzo Montella. Sebelumnya, pemain asal Kroasia itu mendapatkan sedikit masalah pada paha kanannya pasca melawan AS Roma di San Siro, 1 Oktober 2017.

Bahkan, saat itu ia harus memakai obat penghilang rasa sakit agar bisa tetap tampil. Pada akhirnya, cedera itu memaksanya absen membela timnas Kroasia pada jeda internasional. Itu karena ia harus istirahat hingga 10 hari.

Namun menurut laporan Sky Sports Italia, Kalinic sudah ambil bagian dalam sesi latihan AC Milan pada Jumat (6/10/2017). Jika berjalan sesuai rencana, kondisinya akan pulih 100% saat melawan Inter Milan.

Kalinic yang dibeli dari Fiorentina dengan biaya 20 juta euro pada musim panas 2017 itu memang menjadi penyerang inti AC Milan di Liga Italia 2017/2018. Ia pun sudah berkontribusi dengan dua gol dan dua assist.

Karenanya, pemain berusia 29 tahun itu diharapkan bisa melanjutkan aksi impresifnya saat melawan Inter Milan. Kemenangan sangat dibutuhkan AC Milan untuk mendongkrak posisinya yang saat ini merosot ke urutan ketujuh klasemen.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya