Trik Dovizioso Hilangkan Tekanan MotoGP

Dovizioso saat ini berhasil menjaga peluang merebut gelar juara dunia MotoGP pertamanya.

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Nov 2017, 18:30 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2017, 18:30 WIB
Andrea Dovizioso, MotoGP Malaysia, Sirkuit Sepang
Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, melakukan selebrasi usai menjuarai balapan MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (29/10/2017). (AFP/Manan Vatsyayana)

Liputan6.com, Jakarta - Andrea Dovizioso memiliki ritual yang unik setiap kali menghadapi tekanan selama menjalani balapan MotoGP di akhir pekan. Salah satunya makan bersama teman yang menurutnya bisa mengatasi sedikit beban di pundaknya.

Dikatakan, selama berkumpul bersama teman selalu ada pembicaraan yang dibahas. Entah itu mengenai hal penting maupun tak penting sekalipun. Tapi secara tidak langsung itu membantu untuk menghadapi balapan di akhir pekan.

"Saya suka menjalani olahraga berbeda dan juga makan malam bersama teman-teman saya. Itu selalu membantu saya," kata Dovizioso seperti dikutip dari Speedweek, Sabtu (4/11/2017).

"Saat bersantap bersama teman Anda dengan suasana yang santai ada banyak hal yang dibicarakan. Apa itu penting atau tidak begitu penting. Namun begitu, ini membantu untuk bersiap menghadapi balapan berikutnya di akhir pekan," jelasnya.

 

Dovizioso Buru Marquez

Dovizioso saat ini berhasil menjaga peluang merebut gelar juara dunia MotoGP pertamanya di musim ini. Keberhasilan itu didapat setelah pembalap Ducati Corse ini sukses berdiri gagah di podium pertama pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, akhir pekan kemarin.

Berkat hasil positif itu Dovizioso telah mengoleksi 261 poin. Dia tertinggal 21 angka dari Marc Marquez selaku pimpinan klasemen MotoGP.

(David Permana)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya