7 Fakta Menarik Jelang Manchester City Vs Arsenal

Manchester City menjamu Arsenal di Etihad Stadium malam ini WIB.

oleh Rama Dani diperbarui 05 Nov 2017, 17:45 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2017, 17:45 WIB
Prediksi Manchester City Vs Arsenal
Prediksi Manchester City Vs Arsenal (Liputan6.com/Trie yas)

Liputan6.com, Manchester - Duel seru di Liga Inggris akhir pekan ini mempertemukan Manchester City dengan Arsenal. Laga yang sarat gengsi karena merupakan pertarungan antara dua tim besar.

Bermain di Etihad Stadium, Minggu, 5/11/2017, Manchester City ingin memperpanjang rekor bagus di awal musim sekaligus semakin menancapkan dominasi di pucuk klasemen. Mereka kini mengumpulkan 28 poin dalam 11 laga.

Sedangkan Arsenal ingin memperbaiki posisinya yang merosot terlempar dari zona empat besar. The Gunners baru meraih 19 poin.

 

Bagi Arsenal, kemenangan atas Manchester City nanti setidaknya akan menjauhkan mereka dari kejaran Liverpool dan Burnley yang memepet di posisi enam dan tujuh. Kedua tim tersebut kini punya torehan poin yang sama dengan Meriam London.

 

 

Selalu Sengit

Manchester City, Napoli, Liga Champions
Para pemain Manchester City merayakan gol John Stones ke gawang Napoli pada laga Liga Champions grup F di San Paolo stadium, Naples, (1/11/2017). City menang 4-2. (AFP/Filippo Monteforte)

Laga Manchester City kontra Arsenal selalu berlangsung sengit, mengingat kedua tim menjadi kandidat juara Liga Inggris. Yang menarik, banyak pemain bintang The Gunners yang menyeberang ke The Citizens sehingga partai ini kerap ditunggu. 

Fakta Arsenal dikenal memperagakan sepak bola menghibur juga menjadi daya tarik. Manajer Manchester City, Pep Guardiola, juga diketahui menyukai permainan menyerang dengan gaya Tiki-Taka, menambah seru pertemuan antara kedua tim ini. 

Akan tetapi, Manchester City ternyata hanya menang sekali dari sembilan pertemuan terakhir mereka dengan Arsenal. Klub London Utara itu malah mengantongi empat kemenangan atas The Citizens dari sembilan pertemuan tersebut. Berikut 7 fakta menarik jelang laga nanti.

7 Fakta Menarik

Pencetak Gol Kemenangan, Arsenal, Tottenham
Pemain Arsenal, Alexandre Lacazette (tengah) mencetak saru gol saat timnya menang telak atas Everton pada laga Premier League di Goodison Park, Liverpool, (22/10/2017). Arsenal menang 5-2. (AFP/Oli Scarff)

Fakta menarik:

1. Manchester City hanya sekali menang dalam sembilan laga melawan Arsenal di semua kompetisi. Empat imbang dan empat tumbang.

2. Kemenangan 2-0 Arsenal di Etihad Stadium pada Januari 2015 lalu, menjadi kemenangan tandang satu-satunya melawan klub penghuni enam besar, sejak 2014/2015.

3. The Citizens memenangkan sembilan laga Liga Inggris di mana mereka berhasil memimpin lebih dulu. Sedangkan Arsenal mampu merebut kemenangan dalam tiga pertandingan setelah sebelumnya dalam kondisi tertinggal.

4. Anak-anak asuhan Pep Guardiola menjadi yang ketiga sepanjang sejarah Premier League sebagai tim peraih 28 poin dalam 10 laga di awal musim. Sebelumnya hal serupa dilakukan Chelsea (2006/2006) dan City (2011/2012).

5. Sergio Aguero mencetak lima gol dalam tujuh penampilan terakhir melawan Arsenal di semua kompetisi.

6. Theo Walcott menjadi pemain Arsenal yang mampu mencetak gol paling banyak, tiga gol, di Etihad Stadium. Sayangnya, musim ini dia jarang mendapat kesempatan bermain.

7. Guardiola memenangkan empat dari lima laga kandang melawan tim asuhan Arsene Wenger di semua kompetisi. Namun, dia tidak mampu mencetak clean sheet.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya