Saksikan Live Streaming CLS Knights Vs Alab Pilipinas

Duel CLS Knights melawan Tanduay Alab Pilipinan dapat disaksikan di Vidio.com, Sabtu (20/1/2018), pukul 19.00 WIB.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 20 Jan 2018, 16:55 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2018, 16:55 WIB
CLS Knights Vs Alab Pilipinas
CLS Knights Vs Alab Pilipinas (Bola.com/Adreanus Titus)... Selengkapnya

Surabaya - CLS Knights Indonesia akan menjamu tim Filipina, Tanduay Alab Pilipinas, pada lanjutan ASEAN Basketball League (ABL) 2017-2018 di GOR Kertajaya, Surabaya, Sabtu (20/1/2018).

CLS belum mampu menyudahi tren minor mereka di pentas ABL. Pada pertandingan terakhir, Mario Wuysang dan kawan-kawan menyerah 81-92 dari Singapore Slingers.

Kekalahan tersebut menjadi yang keenam secara beruntun dialami CLS musim ini. Rentetan hasil minor tersebut membuat klub kebanggaan masyarakat Surabaya itu tercecer di urutan delapan klasemen sementara.

Di kubu tim tamu, Anduay Alab Pilipas sedang dalam kepercayaan diri tinggi. Pasukan asuhan pelatih Jimmy Alapag itu hanya meraih sekali kekalahan dalam lima pertandingan terakhir di ABL. Hal itu membuat Alab kini berada di peringkat keenam klasemen sementara ABL.

Pertandingan CLS Knights kontra Tanduay Alab Pilipinan dapat disaksikan di Vidio.com pukul 19.00 WIB atau melalui player berikut ini:

Sumber: Bola.com

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya