Liputan6.com, Manchester - Winger Manchester City, Leroy Sane, memberi pujian selangit bagi bek terbuang Manchester United (MU) Timothy Fosu-Mensah. Sane menyebutnya sebagai salah satu lawan tertangguh yang pernah dihadapinya.
MU menitipkan Fosu-Mensah ke Crystal Palace untuk menambah jam terbang.
Advertisement
Baca Juga
Bersama The Eagles dia sudah melakoni 23 pertandingan di seluruh kompetisi, salah satunya menghadapi Manchester City pada lanjutan Liga Inggris.
Pada duel di Selhurst Park, 31 Desember 2017, pemain berkebangsaan Belanda tersebut sukses meredam Sane untuk membantu tim meraih hasil 0-0. Saking efektifnya penjagaan Fosu-Mensah, pelatih Manchester City Pep Guardiola sampai menukar posisi Sane.
Tidak heran, Fosu-Mensah terpilih sebagai man of the match pertandingan tersebut. "Sebelumnya Kyle Walker. Kini setelah satu tim dengannya, maka Fosu-Mensah. Dia membuat saya tidak berdaya," ungkap Sane, dilansir Sky Sports.
Klaim Sane jelas merupakan pujian besar bagi Fosu-Mensah, yang melakoni debut dengan MU pada partai versus Arsenal, Februari 2016.
Bintang The Citizens
Terlebih melihat kinerjanya bersama The Citizens musim ini. Sane merupakan salah satu motor serangan Manchester City. Sudah beraksi 37 kali di seluruh kompetisi, Sane menyumbang 12 gol dan 15 assist.
Salah satu penampilan istimewa Sane terjadi pada final Piala Liga Inggris pekan lalu. Meladeni Arsenal, dia memainkan peran terhadap terciptanya tiga gol Manchester City.
Advertisement
Opsi Bagi Mourinho
Pengakuan Sane jelas menjadi masukan berharga bagi pelatih MU Jose Mourinho. Namun, dia baru bisa menerapkannya musim depan.
MU menitipkan Fosu-Mensah untuk menambah pengalaman. Pemain berusia 20 tahun tersebut tidak banyak mendapat kesempatan merumput di Old Trafford karena keberadaan Antonio Valencia.